25 Perguruan Tinggi Indonesia Masuk Jajaran Terbaik Dunia, Berikut Daftarnya

25 Perguruan Tinggi Indonesia Masuk Urutan Terbaik Dunia, Berikut Daftarnya. Ilustrasi : canva--

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Indonesia baru saja mencatat prestasi luar biasa dengan kehadiran 25 perguruan tinggi yang masuk dalam daftar universitas terbaik di seluruh dunia.

Meskipun Indonesia dikenal memiliki beragam kampus, ternyata ada 25 di antara perguruan tinggi Indonesia yang berhasil mencuri perhatian dunia internasional.

Prestasi ini diumumkan setelah hasil pemeringkatan dari QS World University Rankings (QS WUR) 2024 resmi dirilis.

QS World University Rankings adalah salah satu otoritas utama dalam hal peringkat universitas di seluruh dunia.

Edisi ke-20 dari daftar universitas terbaik di dunia yang dirilis oleh QS WUR ini mengikutsertakan ribuan institusi pendidikan tinggi dari berbagai negara.

BACA JUGA:10 Perguruan Tinggi yang Lulusannya Terbanyak jadi PNS, Ternyata UGM dan UI Kalah dari Kampus Ini

BACA JUGA:7 Perguruan Tinggi Komitmen Perkuat Akuntabilitas, UIN Raden Fatah Jadi Pilot Project

Dan dari semua universitas di Indonesia, hanya 25 perguruan tinggi Indonesia yang berhasil menempati tempat di daftar prestisius terbaik dunia ini.

Berikut adalah daftar 25 perguruan tinggi di Indonesia yang membanggakan diri mereka dengan peringkat masing-masing:

25 Perguruan Tinggi Indonesia Masuk Jajaran Terbaik Dunia

1. Universitas Indonesia - Berada di Peringkat 237

2.Universitas Gadjah Mada - Berada di Peringkat 263

3. Institut Teknologi Bandung - Berada di Peringkat 281

4. Universitas Airlangga - Berada di Peringkat 345

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan