Megawati Resmi Umumkan Mahfud MD Jadi Bakal Cawapres Ganjar, Tinggal Nunggu Prabowo Nih

Postingan Instagram Ganjar Pranowo bersama Mahfud MD beberapa waktu lalu. Foto : Instagram Ganjar Pranowo--

Sejauh ini, dari tiga calon presiden yang telah muncul, hanya Anies Baswedan yang telah mengumumkan deklarasi berpasangan dengan Ketum PKB Muhaimin Iskandar, yang mendapat dukungan dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) dengan total 167 kursi parlemen.

Sementara itu, Ganjar Pranowo telah mendapatkan dukungan dari total 147 kursi, dengan dukungan terbesar datang dari PDI Perjuangan sebanyak 128 kursi, dan PPP dengan 18 kursi. Selain parlemen, ada juga dukungan dari partai politik lain seperti Hanura dan Perindo.

Di sisi lain, Prabowo Subianto, dari Koalisi Indonesia Maju (KIM), telah mendapatkan dukungan dari 261 kursi parlemen, dengan dukungan terbanyak datang dari Partai Gerindra, Partai Golkar, PAN, dan Partai Demokrat. Selain itu, juga ada dukungan dari partai politik lain di luar parlemen seperti PBB dan Partai Gelora. (*/air)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan