Reporter: Athira Sumeks
|
Editor: Athira Sumeks
|
Jumat , 06 Oct 2023 - 05:00
PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Merespon polusi udara akibat bencana Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) yang tersebar di 2.422 titik, Grab bersama para Mitra Pengemudi membagikan ribuan masker untuk para pengguna jalanan di Kota Palembang pada 1-5 Oktober 2023.
Aksi itu melibatkan para Mitra Pengemudi Grab, dan terlaksana pada awal Oktober di tiga titik wilayah Palembang dengan tingkat mobilitas dan aktivitas yang tinggi, yaitu di Kecamatan Ilir Timur 1, Kecamatan Seberang Ulu, dan Kecamatan Bukit Kecil.
Kualitas Udara di Palembang Sangat Tidak Sehat
Menurut data yang pada Indeks kualitas udara (AQI) dan polusi udara berada pada 229 di Palembang dan termasuk kategori sangat tidak sehat.
BACA JUGA : Tips Memakai Masker Agar Tidak Jerawatan saat Polusi
Bahkan Palembang sempat mendapat predikat sebagai kota dengan polusi terparah di dunia. Hal ini tentu mendapat perhatian khusus dari berbagai pihak untuk mengurangi dampak yang dapat terjadi, salah satunya dari Grab.
Tentu peristiwa yang terjadi ini masih dalam proses penanganan bersama. Pemerintah dan masyarakat perlu kerja sama untuk mewujudkan kota yang bebas polusi.
Richard Aditya, Director of West Territory, Grab Indonesia mengatakan, “Kami turut prihatin atas bencana kebakaran hutan dan lahan yang terjadi di Sumatera Selatan."
BACA JUGA : Ini Akibat dari Rambut yang Terpapar Polusi, Jangan Lupa Rawat Rambut
Beliau juga berharap inisiatif ini dapat mengantisipasi dampak polusi akibat
kabut asap bagi masyarakat Palembang yang masih harus beraktivitas di luar rumah, termasuk para Mitra Pengemudi Grab.
Sementara itu, salah seorang pengumudi GrabBike, Agus Pribadi, mengungkapkan senang bisa turut serta dalam aksi tersebut. ,
BACA JUGA : Dampak Polusi Udara: Instruksi Diknas, Bisa Kurangi atau Mundurkan Jam Belajar
“Senang bisa ikut buat bagi-bagi masker karena ternyata masih banyak juga orang yang belum pake masker di luar rumah. Apalagi sekarang asap kabutnya makin tebel, bikin sesek napas. Semoga maskernya bisa jadi berkah buat yang nerima.” (*)