https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Hari Pertama Ngantor, Kaffah Datangi Semua Ruangan

MUARA ENIM, KORANSUMEKS.COM - Hari pertama menjalani tugas sebagai Plt Bupati Muara Enim Ahmad Usmarwi Kaffah,S.H.,LLM (Bham).,LL.M (Abdn).,PhD, Kamis 26 Januari 2023.

Kaffah langsung cek semua ruangan dan bagian di kantor Bupati Muara Enim. Beberapa pesan disampaikan kepada para pegawai sebelum memulai pekerjaan.

"Saya datang kesini untuk menyapa, karena kalau datang, tidak menyapa langsung maka rasa cinta itu akan tumbuh," ujarnya bersama dengan Pj Sekretaris Daerah dan para asisten.

Dirinya meminta mulai hari ini semua bekerjasama untuk Muara Enim. "Mulai hari ini kita bekerjasama, jadi kita saling membantu," ungkapnya.

Baca juga : Pengakuan Herman Deru Usai Lantik Kaffah, Nonton Syahrini Hamil hingga Bunda Corla Berantem

Dirinya juga meminta kepada semua pegawai untuk berdoa sebelum memulai pekerjaan agar semua selalu diberikan keberkahan.

"Saya juga berdoa bukan hanya untuk diri saya sendiri tapi juga semua orang, dan dalam hal ini sebagai pimpinan dan bawahan," ulasnya.

Semua ruangan tak luput dikunjungi untuk memastikan semua bisa bekerja dengan baik dan nyaman. Termasuk melihat apabila ada kekurangan yang harus dipenuhi.

Diketahui, tak hanya menjabat Wakil Bupati Muara Enim,  Ahmad Usmarwi Kaffah juga langsung sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Bupati untuk sisa masa jabatan periode 2018-2023.

Baca juga : Maksimalkan Waktu Demi Kemajuan Muara Enim Baca juga : Selain Wabup, Kaffah Juga Akan Jalankan Tugas jadi Plt Bupati Muara Enim

Pengambilan sumpah jabatan dan pelantikannya langsung oleh Gubernur Sumsel H Herman Deru di Griya Agung, kemarin, 25 Januari 2023.

Gubernur menegaskan, ada empat tugas yang harus dijalankan dengan baik. Sebagai kepala daerah, pemimpin pemerintahan, pemimpin pembangunan dan pemimpin masyarakat.

"Yang tak kalah penting, kepala daerah adalah penanggung jawab keuangan dan administrasi. Saya harap selalu hati-hati," pesannya.

Gubernur minta agar Plt Wakil Bupati dan Forkopinda Muara Enim mampu menyelesaikan masalah yang ada di Muara Enim.

Baca juga : Kaffah : Sesuatu yang Dilandasi Kesabaran Akan Berakhir Indah dan Manis

"Jadi pemimpin daerah harus jeli, tahu betul produk regulasi yang harus disinkronisasi sehingga dapat bermanfaat bagi masyarakat," tambahnya. (Way)

https://sumateraekspres.bacakoran.co/?slug=sumatera-ekspres-24-januari-2023/

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan