https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Pelajar Aset Tak Bisa Dinilai

OKU TIMUR - Bupati OKU Timur Ir H Lanosin MT menghadiri Gebyar Sekolah Penggerak Kabupaten OKU Timur Tahun 2023. Gebyar Sekolah Penggerak yang bertema "Transformasi Pendidikan Melalui Merdeka Belajar Untuk OKU Timur Maju Lebih Mulia" berlansung di Lapangan Sepak Bola Desa Jatimulyo Kecamatan Belitang Madang Raya, Kabupaten OKU Timur, Selasa, (26/9). Bupati OKU Timur H Lanosin mengatakan anak-anak di sekolah merupakan aset yang tidak bisa dinilai dengan materi saja, untuk itu dirinya berpesan agar siswa/i harus dapat mengikuti pelajaran merdekanya.

"Merdeka disini bukan merdeka yang barbar, namun saya yakini merdeka disini adalah bebas untuk menentukan apa yang akan dilaksanakan sesuai dengan kurikulumnya, dan kualitas tersebut sudah kita lihat bersama atas penampilan dari anak-anak kita tadi." Sambungnya.
Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Wakimin mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan dan memasyarakatkan program sekolah penggerak di Kabupaten OKU Timur.
"Program sekolah penggerak adalah upaya untuk mewujudkan visi pendidikan Indonesia dalam mewujudkan Indonesia Maju yang Berdaulat, Mandiri dan Berkepribadian melalui terciptanya pelajar pancasila," pungkasnya..
Kepala Balai Guru Penggerak Sumsel Dra Ohorella Erma MIKom berharap dari angkatan 1, 2 dan 3 Program Sekolah Penggerak, dapat menjadi role mode yang baik bagi sekolah disekitarnya. Senada Kepala Balai Penjamin Mutu Pendidikan Sumsel Aria Ahmad Mangun Wibawa mengatakan dibawah kepemimpinan Enos, kualitas pendidikan dari OKU Timur akan terus meningkat.
"Kami berharap ini terus dipertahankan hingga apa yang kita cita-citakan untuk menghadirkan kualitas pendidikan yang lebih baik lagi di Indonesia khususnya Kabupaten OKU Timur dapat kita lakukan terus menerus." Ucapnya.
Dalam kegiatan ini juga Bupati Enos memberikan penghargaan kepada Kepala Sekolah Penggerak dan memberikan peralatan olahraga kepada 20 sekolah serta membagikan 4.000 Al-Qur'an kepada 23 sekolah.(lid)  

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan