https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Ngantri Demi Beras Bantuan

BATURAJA, SUMATERAEKSPRES.ID – Pendisribusian bantuan pangan yang diberikan untuk keluarga penerima manfaat (KPM) di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) sudah rampung. Penyerahan beras ini ada yang melalui kecamatan dan ada yang ke desa atau kelurahan.

"Untuk distribusi beras sudah selesai seluruhnya," kata Kepala Cabang Bulog OKU, Dr Julkhaidar, kemarin (26/9). Disebutnya, pagu bantuan pangan beras periode kedua untuk masyarakat di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) ada sebanyak 232.900 kg.

Masing masing KPM menerima beras sebanyak 10 kg. Jadi total penerima sebanyak 23.290 KPM. Seperti distribusi pada Selasa (26/9) dilaksanakan di Kelurahan Kemalaraja.

Sebelumnya, distribusi beras bantuan pangan sudah dilaksanakan di Kecamatan Baturaja Barat. Warga yang datang harus menunggu dan mengantri dengan sabar untuk bisa mendapatkan beras sebanyak 10 kg. Karena KPM yang akan menerima beras sudah terdata sebelumnya.

Salah satu warga yang menerima bantuan beras pangan mengaku senang adanya bantuan beras gratis tersebut. Apalagi ditengah kondisi musim kemarau, dan harga jual beras yang mahal saat ini. "Pas nian Pak ado bantuan beras gratis. Apalagi lagi ujung bulan ini," katanya tersenyum.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan OKU Slamet Riyadi mengatakan untuk di Kabupaten OKU sistim penyaluran melalui kantor kecamatan dan desa atau kelurahan.

Bantuan pangan beras tersebut merupakan program pemerintah pusat yang mengeluarkan beras cadangan pemerintah pusat. Dari Badan Pangan Nasional yang menugaskan Bulog. Tahap pertama sebelumnya melalui Kantor Pos. Kalau untuk transportir bulog bekerjasama dengan pihak ketiga. (bis)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan