https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Makin Suram

PARIS - Masa depan Kylian Mbappe di Paris Saint-Germain (PSG) tampaknya semakin suram. Pemilihan kapten untuk musim 2023/2024 menunjukkan bahwa rekan setimnya tidak lagi memberikan prioritas yang sama pada dirinya seperti sebelumnya.

Musim lalu, Mbappe menduduki posisi kapten kedua bagi raksasa Prancis tersebut. Namun, saat ini, penyerang berusia 24 tahun itu telah tergelincir dalam hierarki kapten klub. Dalam pemungutan suara kapten tim yang dilakukan secara anonim, pemain andalan Prancis ini hanya menempati posisi keempat.
Marquinhos mempertahankan statusnya sebagai kapten PSG, dengan Danilo Pereira menempati posisi kedua, dan Presnel Kimpembe di posisi ketiga. Danilo Pereira sangat dihormati di dalam ruang ganti dan pernah mengenakan ban kapten PSG pada pertandingan pembuka musim Ligue 1 ketika Marquinhos tidak bisa bermain.
Mbappe sebelumnya pernah menjadi kapten PSG dalam beberapa kesempatan, termasuk menjelang akhir musim lalu. Namun, kapten tim nasional Prancis ini menolak untuk menandatangani perpanjangan kontrak dengan PSG.
Menurut RMC Sport, hasil pemilihan kapten baru PSG ini mungkin akan menambah spekulasi seputar masa depan Mbappe yang akan terus menjadi sorotan para penggemar klub menjelang penutupan bursa transfer Kontrak Mbappe dengan PSG akan berakhir tahun depan, yang berarti dia bisa pergi secara gratis setelah musim 2023/2024 berakhir. (amr)  

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan