https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Bupati Banyuasin Marah Saat Temukan Truk Muatan Sawit Over Tonase Melintas di Jalan Poros

Bupati Banyuasin Marah Saat Temukan Truk Muatan Sawit Over Tonase Melintas di Jalan Poros BANYUASIN, SUMATERAEKSPRES.ID - Kepala Pemerintahan Kabupaten Banyuasin, H. Askolani SH MH, terlihat sangat marah. Itu saat menemukan sebuah truk muatan sawit yang melintasi jalan Poros antar Kecamatan dengan tonase berlebih, tepatnya di simpang Biyuku, Kecamatan Suak Tapeh. Kemarahan Bupati Banyuasin, Askolani, terjadi saat pulang dari acara hajatan warga di Desa Biyuku, Kecamatan Suak Tapeh, Banyuasin, pada hari Minggu, 20 Agustus 2023. Dalam video yang beredar, Bupati Banyuasin menghentikan truk pengangkut sawit yang dianggap melampaui batas tonase yang diizinkan, lalu menginterogasi pengemudi truk tersebut. Bupati Banyuasin Askolani menegaskan bahwa pembangunan jalan Poros antar Kecamatan merupakan suatu perjuangan yang tidak mudah. "Tidak mudah membangun jalan Poros ini," katanya. BACA JUGA : Inovasi Santripreneur: Pengembangan Produk Turunan Kelapa Sawit di Sumatera Selatan Pemerintah Kabupaten Banyuasin telah menginvestasikan miliaran rupiah, baik dari pinjaman bank maupun dana pemerintah, untuk membangun jalan Poros antar Kecamatan, terutama jalan Poros antar Kecamatan Pulau Rimau. Mengingat investasi besar ini, Askolani dengan tegas meminta pengemudi truk untuk berkomunikasi dengan pemilik truk. BACA JUGA : Wong Kito Ganjar Adakan Pelatihan Pertanian Pembibitan Sawit Bagi Warga Sumsel Lalu, memastikan agar truk sawit  tidak melebihi tonase yang diizinkan. Saat melintasi jalan Poros antar Kecamatan. "Jangan membawa muatan melebihi batas tonase," tegasnya. Askolani juga menekankan bahwa ia akan mengizinkan pengemudi truk untuk berbalik arah atau bahkan akan menutup jalan khusus bagi truk-truk yang melanggar batas tonase.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan