Sabet Medali Emas

PAGARALAM – Prestasi membanggakan diraih siswi SD Muhammadiyah 1 Kota Pagaralam, Naqiyyah Fiqta Ripalase. Putri Taufiq Hidayat dan Mauly Ergianse Merta ini berhasil menyabet medali emas di ajang Olimpiade Bahasa Inggris Nasional tingkat Sekolah Dasar (SD) tahun 2023, yang digelar di Yogyakarta dalam Kompetisi Sains Pelajar se-Indonesia (KSPI). Kepala SD Muhammadiyah 1 Kota Pagaralam, Sutrisno SPd MPd, mengungkapkan rasa syukur dan bangga atas prestasi yang diraih salah seorang siswa kelas V, Naqiyyah Fiqta Ripalase.

“Prestasi luar biasa ini tidak hanya membanggakan sekolah, tetapi memperlihatkan kerja keras dan dedikasi para dewan guru dalam membimbing dan memotivasi siswa,” ujar Sutrisno. Sutrisno menambahkan, persiapan dan bimbingan selama satu tahun, serta pelaksanaan Lomba Olimpiade Sains Berbasis Online. Naqiyyah meraih medali emas dan piagam penghargaan dalam bidang Bahasa Inggris, kategori SD dan MI dengan predikat A+.
Keberhasilan ini diharapkan akan memotivasi semua siswa untuk terus berprestasi dan mengembangkan potensi masing-masing. ‘’Kesuksesan tak akan dicapai hanya dengan hasil yang sudah ada, melainkan dengan kerja keras dan tekad yang kuat,’’ ujarnya. (ald/)  

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan