Bupati Enos Ajak Kenang Sejarah Bangsa

MARTAPURA – Sebanyak 42 anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten OKU Timur tahun 2023 dikukuhkan Bupati OKU Timur H Lanosin, kemarin. Pengukuhan anggota paskibraka yang terdiri dari 21 laki-laki dan 21 perempuan ini dilakukan di Balai Rakyat Pemkab OKU Timur, kemarin. Dalam amanatnya Bupati Enos, sapaan Ir H Lanosin, mengajak para paskibraka dapat mengenang sejarah bangsa. ‘’Indonesia pernah dijajah Belanda selama 350 tahun, kemudian dijajah Jepang selama 3,5 tahun. Selama masa itu kita bangsa Indonesia mengalami penindasan. Sehingga muncul kesadaran untuk merdeka," kata Enos. Untuk merdeka, lanjutnya, bukanlah hal yang mudah. Para pendahulu bangsa mengorbankan nyawa dan harta. Hingga akhirnya berkibar bendera Merah Putih tanda kemerdekaan pada 17 Agustus 1945.

‘’Saya mengucapkan selamat bertugas kepada pasukan pengibar bendera pada 17 Agustus 2023 nanti di OKU Timur," katanya.
Acara pengukuhan sendiri dihadiri Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) OKU Timur. Selain itu juga dihadiri sejumlah kepala OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten OKU Timur.(lid/)  

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan