https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Emosi Pacar Disebut Bekas Pakai

Pembacokan di Parkiran Selebriti

PALEMBANG – Motif pembacokan di tempat parkiran Selebriti Entertainment Centre, Jl Veteran, diungkapkan tersangka Febri Wahyudi (18) yang dihadirkan polisi, kemarin (20/1). Dia cemburu, melihat perempuan yang sudah dipacarinya lima bulan, jalan dengan pria lain.

Warga Jl Tegal Binangun, Kecamatan Plaju, itu mengaku bersama temannya, Rizki (DPO), saat membacok ketiga korban asal Kabupaten OKI. Yakni, Ilham (23) luka bacok di pergelangan tangan kiri. Rico (23) luka di jari kelingking kiri, dan Okta (24) luka bacok di kepala.

“Saya ke Selebriti, cuma ingin menikmati hiburan saja. Namun waktu ke luar, lihat pacar saya jalan dengan korban. Pacar saya pernah jadi LC (pemandu lagu), tapi bukan di Selebriti. Tapi sejak pacaran dengan saya, tidak lagi kerja sebagai LC,” bebernya, di Mapolrestabes Palembang, kemarin.

Ketika melihat pacarnya digandeng pria lain, diikutinya sampai ke parkiran. Namun dia sempat kehilangan jejak korban. Setelah bertanya-tanya, akhirnya dia bertemu korban lagi. “Saya tanya, kenapa jalan sama pacar saya. Di situ korban jawab tidak pantas, katanya kalau pacar saya sudah dipakainya (berhubungan intim),” kenangnya.

Tersangka jadi emosi. Menurutnya, korban saat itu juga membawa pisau. Sehingga tersangka balik ke parkiran, mengambil parang di bawah jok motornya. Ternyata korban naik lagi ke atas, kembali melanjutkan hiburan bersama teman-temannya. Baru sekitar pukul 03.00 WIB, korban turun lagi ke parkiran.

“Maksud saya mau ajak duel. Setelah dekat, saya tidak bisa menahan emosi lagi. Langsung bacok kepalanya (korban Ilham),” katanya. Melihat Ilham dibacok, lalu rekannya berniat membantu. Karena itu keduanya juga dibacok tersangka. Pisau korban, direbut Rizki, dan ikut membacok korban.

“Sesudah itu, saya langsung kabur. Sampai Rabu (18/1) sore ditangkap di kost-an di Tangerang Selatan, Provinsi Banten," urainya.   Diketahui, tersangka dikejar dan ditangkap oleh aparat Unit Pidum-Tekab 134 Satreskrim Polrestabes Palembang.

Kasat Reskrim Polrestabes Palembang AKBP Haris Dinzah SIK MH, mengatakan setelah dilakukan penyelidikan, awalnya diduga pelakunya empat orang. Kemudian mengerucut hanya kedua tersangka, Febri Wahyudi dan Rizki.

" Setelah didapati keberadaan pelaku ini di Pulau Jawa, anggota langsung mengejarnya. Benar saja, di Tangerang Banten kita menangkapnya di dalam kamar kost-an. Adapun untuk pelaku sendiri ada pelaku utama yang membacok ketiga korban tersebut. Sedangkan rekannya, Rizki hingga saat ini masih dalam pengejaran anggota di lapangan," terangnya, didampingi Kanit Pidum AKP Robert P Sihombing.

Adapun untuk motifnya menurut Haris, pelaku ini cemburu saat mengetahui di saat itu pacarnya berjalan sama orang lain. Dari hasil olah TKP dan penyelidikan, pada perkara ini diamankan barang bukti hasil visum korban, dan rekaman CCTV di TKP. “Untuk senjata yang digunakan masih terus kami cari. Pelaku dijerat pasal 170 ayat 2 KUHP,” tegasnya. (afi/air)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan