Tanah Berpasir Tetap Berikan Manfaat

LAHAT, SUMATERAEKSPRES.ID - Selaras dengan program ketahanan pangan. Polsek Merapi juga mendukung program tersebut.

Yakni program Perkarangan Pangan Lestari (P2L). Bersama Bhayangkari Ranting Polsek Merapi dan Polsek Merapi memanfaatkan pekarangan Mapolsek untuk bercocok tanam.

Sejumlah tanaman ditanam. Mulai dari sayuran hingga buah-buahan. Semua tanaman ini bisa memberikan manfaat bagi warga. 

‘’Program ketahanan pangan ini dilaksanakan oleh semua anggota Bhayangkari dan polsek hingga polres,’’ ujar Kapolres Lahat AKBP Eko Sumaryanto S.Ik melalui Kapolsek Merapi AKP Herman Akhiri SIP MM.

Walaupun lahan pekarangan Polsek Merapi berpasir, tak mengurungkan niat para anggota memanfaatkan pekarangan.

Mereka tetap semangat menanam berbagai tanaman.

Dilahan tersebut ditanam tanaman kangkung, cabai, tomat dan lainnya. Mereka memanfaatkan polybag sebagai media tanam.

  Tapi  ada juga yang langsung ditanam di tanah.   Tanah berpasir ini mereka campur dengan tanah humus.  "Diharapkan  apa yang kita lakukan ini bisa menjadi contoh bagi anggota dan masyarakat untuk memanfaatkan pekarangan," ungkap Kapolsek.

Kini, sejumlah  tanaman sayur mayur tersebut sudah ada yang siap panen. Seperti kangkung, bayam dan cabai.

‘’Kita sangat mendukung program Gerakan Sumsel Mandiri Pangan dari Pemerintah Provinsi Sumsel dan Kabupaten Lahat. Lantaran ketahanan pangan juga merupakan program nasional,’’ ujarnya.

Dia mengatakan, setidaknya dengan memanfaatkan pekarangan ini masyarakat bisa mengurangi pengeluaran.

Di lahan pekarangan tersebut tak hanya bisa digunakan untuk bercocok tanam tapi juga bisa digunakan untuk beternak. Seperti ayam atau budidaya ikan.

‘’Selain mengurangi pengeluaran, cara ini bisa menyalurkan hobi dan melakukan kegiatan positif," bebernya.(gti)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan