https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Ciptakan Pengusaha Berbasis Teknologi Digital

PALEMBANG - SUMATERAEKSPRES.ID - Sebagai bentuk upaya menciptakan wirausaha dan entreprenuer baru berbasis teknologi digital, Balitbangda Sumsel menggelar kegiatan #Hack4ID, Gerakan Nasional 1000 Startup Digital. Kepala Balitbangda Sumsel, Dr Drs H Alamsyah MPd mengatakan event ini rangkaian kegiatan nasional startup digital yang tersebar di beberapa provinsi. Tujuannya untuk menciptakan wirausaha baru, entreprenuer baru, atau pengusaha-pengusaha berbasis teknologi digital. Acaranya berlangsung selama 2 hari, 15-16 Juli 2023. Ia berharap melalui kegiatan ini dapat tumbuh wirausaha atau entreprenuer muda di Sumsel sehingga meningkatkan inovasi di bidang digitalisasi.

"Kita tahu sekarang sudah memasuki dunia modern dan globalisasi, sehingga teknologi digital sangat dibutuhkan masyarakat," ujarnya di sela acara di Aula Balitbangda Sumsel, kemarin.
Sebagai bentuk support Balitbangda, pihaknya memfasilitasi sarana prasarana menciptakan wirausaha baru. "Dengan adanya acara ini, kita berharap mendapat solusi yang dapat mendukung perekonomian Sumatera Selatan," ujarnya. Regional Manager Gerakan Nasional 1000 Startup Digital Hub4 (Sumsel Lampung). Joneten mengharapkan kepada semua peserta bisa mengikuti kegiatan sampai selesai dan dapat belajar dari pakar atau mentor yang memberikan ilmu startup digital.
"Dengan ilmu yang mereka dapat kelak bisa menjadi modal mengembangkan usaha berbasis digital dan startup," ujarnya.
Narasumber yang juga Direktur STMIK Poltek Palcomtech, Hendri mengajarkan kepada para peserta bagaimana mengidentifikasi permasalahan sehingga bisa menemukan ide untuk solusi dan mencari perbandingan untuk melakukan validasi atas solusi yang di dapat. Ia juga menjelaskan bagaimana membuat buyer persona, di mana di tuntut untuk mencari problem dan solusi. "Dari sini kita akan mendapat solution profile buyer persona yang merupakan karakter ciptaan," jelasnya. Menurutnya, buyer persona merepresentasikan pelanggan ideal yang diciptakan berdasarkan market research dan data ril terkait pelanggan yang sudah ada.
"Dalam menciptakan buyer persona, ada beberapa aspek yang di pertimbangkan mencakup demografi, pola perilaku konsumen, motivasi, dan tujuan," ujarnya.
Adapun tahapan pembuatan buyer persona dengan melakukan riset mendalam, kenali tantangan yang di hadapi pelanggan, identifikasi tujuan, ketahui bagaimana bisnis menjadi solusi, dan kategorikan setiap persona. Dia juga menjelaskan bagaimana membuat MVP yang merupakan konsep manajemen prouduk yang sangat berguna saat startup  memperkenalkan produk  baru ke pasar.
"Ada juga solution fit canvas dimana sebuah startup membuat tahapan untuk menemukan solusi yang mampu menyelesaikan masalah dan menemukan solusi yang sesuai ekspektasi masyarakat," jelasnya. (nsw/fad/)
 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan