LESU, Wajah Cantik 9 Mahasiswi Bikin Konten ‘Mana Maen’ Akhirnya Mengaku Salah
LESU, Wajah Cantik 9 Mahasiswi Bikin Konten 'Mana Maen' Akhirnya Mengaku Salah SUMATERAEKSPRES.ID - Sebuah video permintaan maaf dari sembilan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Negeri Padang (UNP) yang sebelumnya viral dengan konten 'mana maen', yang berisi sindiran terhadap fasilitas di Bungus Teluk Kabung, telah beredakr di media sosial sejak Kamis, 29 Juni 2023. Video permintaan maaf ini unggah melalui akun TikTok @bhabinbungusbaratdregd. Dalam video tersebut, terlihat sembilan mahasiswa yang sebelumnya viral itu tertunduk dengan wajah lesu saat menyampaikan permohonan maaf.
BACA JUGA : BUSYET, Santri Ponpes Al Kafiyah Salat Isya 100 Rakaat untuk Stok Seminggu. Ustazahnya Bilang, Iya Boleh!"Terkait dengan video yang sudah beredar dan sempat viral, dan tambahi bumbu-bumbu sehingga mengarah ke berita hoaks. Kami dari KKN Bungus Teluk Kabung, RW 05, memohon maaf sebesar-besarnya kepada ninik mamak, pemuka adat, Camat Bungus Teluk Kabung, Lurah Bungus Barat, bhabinkamtibmas, Babinsa dan seluruh masyarakat, terkhusus masyarakat Bungus Teluk Kabung," kata mahasiswi dengan wajah lesu.
BACA JUGA : Beli Sapi Kurban Seberat 450 Kg Hasil Jual Tiket Konser Tribute to Coldplay, Aldi Taher Beri Nama Sapi DPR. Netizen Heboh, Ternyata Ini Singkatannya!"Kami juga memohon maaf sebesar-besarnya pada rektorat dan jajaran panitia KKN UNP, beserta dengan pihak-pihak yang merasa alami kerugian atas keteledoran kami dalam bermedia sosial," sambungnya.