Naik Heli, Gubernur Hadiri Pameran Bonsai

*Juga Lomba Burung Berkicau, Diawali Jalan Sehat

MARTAPURA  -  Dua acara besar akan memeriahkan Pameran Bonsai 2023 pagi ini. Ribuan orang bakal berkumpul di Lapangan Taman Tani Martapura, OKU Timur. Ada jalan santai bersama Gubernur Sumsel H Herman Deru. Kemudian Lomba Burung Berkicau Gubernur Cup 1. Informasinya, Gubernur H Herman Deru akan bertolak ke OKU Timur pagi ini, naik helikopter.
“Ayo ikut. Hadiah utamanya umrah. InsyaAllah saya hadir,” ajak Gubernur.
Sementara, untuk penilaian 551 bonsai yang ikut kontes di Lapangan Taman Tani Merdeka, Martapura, OKU Timur kemarin sudah tuntas. Dewan juri yang beranggotakan enam orang selesai meneliti dan menilai satu demi satu pohon bonsai milik peserta. Tanda penilaian dengan warna merah, hijau, biru, dan kuning telah terpasang pada masing-masing pot. Yang juara sudah juga dipasangi label. Event kerja sama Sumatera Ekspres dan PPBI Kabupaten OKU Timur ini mendapat dukungan penuh Pemkab OKU Timur dan juga Pemprov Sumsel. BACA JUGA : Bocor! Inilah Ciri-Ciri Anda Lolos Seleksi PPG Daljab 2023 Para pengunjung tidak hanya dari Martapura dan wilayah OKU Timur lainnya. Tapi juga dari kabupaten/kota lain. Bahkan provinsi lain. Pameran Bonsai 2023 ini mulai 18- 25 Juni nanti. Ketua PPBI OKU Timur Novan Joeffen menjelaskan, ada total memang ada 551 koleksi bonsai  yang ikut pameran nasional kali ini. Terbagi tiga kelas, yaitu madya, pratama, dan prospek.
“Kelas madya 47 pohon bonsai, pratama 145  bonsai, dan prospek 359 bonsai," jelasnya.
Untuk jenis bonsai yang ikut kontes sangat banyak. Mulai dari pohon anting putri, beringin kimeng, asoka, dan sapu-sapu. Kemudian, santigi, waru, sancang, anggur brasil, hokianti, cemara udang, serut, lohansung, dan loa. Ada lagi jenis arabika, asam, beringin benjamin, cendrawasih, beringin dolar, dan sakura. Kemudian, ulmus mikro, jeruk kingkit, beringin elegan, kupalandak, pusu batu, sisir, ileng-ileng dan lainnya. Bupati OKU Timur Ir H Lanosin memerintahkan kepada OPD terkait untuk mendukung dan memfasilitasi segala sesuatu yang dibutuhkan untuk menyukseskan Pameran Nasional Bonsai 2023 dan lomba Burung Berkicau Gubernur Cup 2023 tersebut.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan