Banyak Infrastruktur Harus Diperbaiki

KAYUAGUNG - Berbagai keluhan disuarakan masyarakat Desa Petaling dan Desa Kayuara Kecamatan Tulung Selapan ke  Yudi Arian Komarullah, anggota DPRD OKI  Dapil III. 

‘’Saat kunker reses kemarin sayaa banyak menerima keluhan masyarakat, khususnya soal infrastruktur yang masih banyak harus diperbaiki,’’ ujar Yudi.

Yudi mengatakan, satu persatu keluhan  warga akan ditindaklanjuti sekaligus melihat langsung kondisi di lapangan.

Seperti di Desa Kayuara, masyarakat meminta pengerasan dan cor beton jalan sepanjang 7 km dengan  lebar 5 meter, jalan jalan poros Cambai-Simpang Kayuara dan ini jadi prioritas.

Kemudian cor beton Jalan Kayuara menuju Desa Petaling lanjutan panjang 1,5 km lebar lima meter serta tembok penahan tanah batu kali tiga km.

‘’Tetap infrastruktur yang utama menjadi keluhan masyarakat di desa,’’ katanya.

Senada diungkapkan masyarakat  Desa Desa Petaling. Mereka meminta dilakukan  cor beton jalan dengan lebar 4,5 meter dusun 4, Rehab pagar TPU Dusun 2, pemasangan box culvert dusun 3 dan pembuatan jalan baru di dusun 1 dan 2. 

‘’Semua ini sudah menjadi catatan untuk nantinya dibawa ke tingkat selanjutnya,’’ ujarnya.

Sebagai anggota dewan, dirinya harus memperjuangkan aspirasi masyarakat di dapilnya.

‘’Nanti akan dibahas bersama di DPRD semoga apa yang disuarakan masyarakat dan diperjuangkan ini dapat dilakukan. 

Dengan infrastruktur yang baik maka akan meningkatkan perekonomian dan pembangunan khususnya di  Tulung Selapan dan daerah Pantai Timur merata,"tandasnya.(uni)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan