Resmi Tutup, Aplikasi Helo Hentikan Layanan di Indonesia per 30 Juni

SUMATERAEKSPRES. ID - Dalam era modern seperti sekarang ini, sudah tentu ada banyak aplikasi yang muncul. Aplikasi itu memberikan kemudahan serta manfaat bagi pengguna. Salah satu contohnya adalah aplikasi bernama Helo Indonesia Aplikasi ini kini tengah digemari di Indonesia. Namun, sayangnya, per 30 Juni nanti, Helo Indonesia akan berhenti melayani pelanggan di negeri ini. Padahal, sejak 2020 lalu, sudah ada sebanyak 50 pengguna mengunduh aplikasi Helo Indonesia.

Lalu, seperti apa Helo APK itu? Berikut pembahasannya :

Aplikasi ini sangat mudah ditemukan di Play Store dan telah memiliki banyak iklan. Tidak mengherankan jika semakin banyak orang yang mengenal dan memutuskan untuk mengunduh aplikasi ini. BACA JUGA : Cuan Cuan Cuan, Inilah Clip Claps, Aplikasi yang Buat Kamu Raup Dollar Selain ukurannya yang tidak terlalu besar, cara mendapatkan uang melalui aplikasi ini juga sangat mudah. Di dalam Helo APK, Anda perlu mengumpulkan sejumlah koin yang dapat ditukar dengan uang. Untuk mendapatkan koin, Anda dapat melakukannya dengan berbagai cara. Biasanya, pemain baru akan mendapatkan 1000 koin sebagai bonus dengan cara membuat postingan pertama, membuat konten pertama, dan mengikuti pengguna lain. BACA JUGA : Baca Gratis, Malah Dikasih Duit, Yuk Kenali Aplikasi Fizzo Novel Selain itu, Anda juga bisa mendapatkan koin tambahan dengan melakukan check-in harian. Setiap hari, Anda harus masuk ke dalam aplikasi ini untuk melakukan check-in. Setelah mencapai hari ke-8, Anda akan mendapatkan 1000 koin per hari sebagai bonus.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan