https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Alumni Tersebar, Turut Majukan Daerah

*Universitas MDP Wisuda 259 Mahasiswa

PALEMBANG – Universitas Multi Data Palembang (MDP) gelar wisuda secara offline di Ballroom Hotel Arya Duta Palembang. Diikuti 259 wisudawan/wisudawati. Rinciannya, 135 orang dari Fakultas Ilmu Komputer dan 124 dari Fakultas Ilmu Ekonomi dan Bisnis.

Hadir, Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah II Prof Dr Iskhaq Iskandar MSc. Juga Ketua Yayasan Multi Data Palembang,  James Alexander BA MSc didampingi Badan Pengawas Harian (BPH) Ir Rusbandi MEng.

  Rektor Johannes Petrus SKom MTI CFP mengatakan, wisudawan didorong untuk terus memaksimalkan potensi, berkarya dan menyiapkan diri ke ajang yang lebih tinggi dalam dunia kerja. Baik kancah lokal, nasional maupun internasional.

Alumni Universitas MDP yang tersebar di seluruh kabupaten/kota di Sumsel dan provinsi lain di Indonesia. Bahkan luar negeri. “Para alumni telah turut andil dalam memajukan daerah masing-masing dan NKRI dengan ilmu dan kearifan yang mereka dapat dari Kampus MDP,” kata Johannes.

Dalam upaya meningkatkan mutu bidang akademik dan non akademik, Universitas MDP menjalin kerja sama dengan banyak pihak. Baik perusahaan lokal maupun nasional. Juga pemerintahan, perguruan tinggi dalam dan luar negeri, dan sekolah.

Misalnya, Fakultas Ekonomi dan Bisnis telah jalin kerja sama dengan Fakultas  Bisnis dan Manajemen Universitas Internasional Batam (UIB), Fakultas Ekonomi dan Bisnis Institut Teknologi & Bisnis Asia Malang, Universitas Gunadarma, juga Accounting Universitas Bina Nusantara.

Termasuk dengan beberapa Universitas Luar Negeri yaitu University of Economics and Law Ho Chi Minh City-Vietnam, Woosong University, Victoria University, Universiti Teknologi Mara, Universiti Teknikal Mara, University Malaysia Pahang, Suranaree University Thailand dan University of Science and Technology of Southern Philippines (USTP).

Kata Johannes, Universitas MDP telah mendapatkan akreditasi Baik Sekali. “Civitas akademika akan terus berusaha untuk mempertahankan serta meningkatkan akreditasi universitas,” jelasnya.

Segenap civitas Universitas MDP mengucapkan terima kasih kepada para alumni, dosen, dan semua pihak yang terlibat dan mendukung dalam pencapaian penghargaan yang telah diperoleh. “Semoga kampus MDP selalu dapat bersaing dalam kancah lokal, nasional, maupun global, dan mempertahankan bahkan meningkatkan prestasi yang telah dicapai,” bebernya.

Dukungan berupa bimbingan pelatihan dan pendanaan akan senantiasa diberikan oleh Universitas MDP. Sebagai upaya dalam menggapai prestasi-prestasi yang berkaitan dengan Tri Dharma perguruan tinggi.

Ketua Yayasan Multi Data Palembang,  James Alexander BA MSc didampingi Badan Pengawas Harian (BPH) Ir. Rusbandi MEng mengucapkan selamat atas keberhasilan yang telah dicapai 359 alumni yang diwisuda pada hari ini. Sehingga berhak dan resmi menyandang gelar akademis sarjana atau ahli madya di belakang nama masing-masing.

Segala rintangan dan hambatan yang dilalui selama menempuh pendidikan telah selesai dilalui, untuk kemudian dengan bangga mengenakan jubah dan toga. “Ini sebagai pembuktian ketekunan dan kemampuan dalam menyelesaikan satu fase pendidikan tinggi dan bentuk kesiapan untuk masuk ke dunia kerja,” jelas Alexander.

Dia mengingatkan, ijazah pendidikan tinggi saja tidak menjamin utnuk berhasil melewati babak baru. Perlu juga keberanian, semangat, motivasi, ide, dan inovasi. Untuk dapat bersaing dalam dunia kerja, diperlukan keterampilan, kejujuran, etika dan moral yang baik, serta perilaku yang bertanggung jawab. “Semoga para alumni MDP dapat mencapai kesuksesan dalam dunia kerja, memberikan dampak positif bagi masyarakat, dan membanggakan almamater melalui karya dan prestasi yang cemerlang,” pungkasnya. (nni)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan