https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Devi: Hentikan Politik Adu Domba

 

*Kirab Pemilu 2024 Melintas di Muratara

MURATARA - Bupati Musirawas Utara (Muratara), H Devi Suhartoni beserta unsur Musyawarah Pimpinan Daerah (Muspida), kemarin pagi (7/5) sekira pukul 09.30 WIB menyambut rombongan Kirab Pemilu 2024 yang berkeliling Indonesia, di kantor KPUD Muratara, Desa Noman Baru, kecamatan Rupit, Provinsi Sumsel. Kirab itu membawa bendera 18 Partai Politik (parpol) peserta Pemilu 2024.

Dalam sambutannya, Devi Suhartoni mengucapkan selamat datang kepada Tim Kirab Nasional yang titik mula keberangkatan dari Batam dan kemarin tiba di Kabupaten Muratara. "Pemilu 2024 merupakan pesta rakyat untuk menentukan pemimpin kita, sebentar lagi dilaksanakan Pileg, Pilpres, dan Pilkada," katanya.

Dia mengungkapkan, seluruh element masyarakat, baik partai politik, maupun pihak lainnya agar bisa menjadi katalisator (perekat, red) dalam Pemilu 2024. "Saya Bupati Muratara dan salah satu pablik figur, mengajak semua disini agar berpolitik yang berkualitas. Politik mengajak semua orang gembira dan damai. Politisi di Muratara harus menjadi garis mati politik Nasional," ucapnya.

Menurutnya, yang jadi DPRD datang dengan latar belakang berbeda, partai politik berbeda dan warna bendera yang berbeda beda. Namun harus bersatu dalam mengawasi kinerja Pemerintah dan mengedepedankan amanat dari masyarakat.

"Tasditkan daerah kita dari sekarang, Muratara zona hijau. Saya tidak mau melihat Muratara menjadi daerah merah lagi. Tidak ada alasan, karena TNI, Polri, dan masyarakat disini sudah siap. Itu terbukti dalam beberapa tahun ini tidak ada lagi begal di Muratara," tegasnya.

Pihaknya berharap, seluruh politisi di Muratara agar menyalurkan energi positif dengan mengajak seluruh masyarakat riang gembira. "Hentikan politik menjelekan orang lain, ajaklah orang menyukai anda, ajaklah orang menyukai partai anda, hentikan politik adu domba," tutupnya.

Sementara itu, Ketua Komisioner KPUD Muratara Agus Maryanto mengungkapkan, semua pihak harus mewujudkan Pemilu 2024 yang berintegritas, untuk memajukan kesejahteraan umum dan mencerdaskan kehidupan bangsa.

Bendera kirap Pemilu berangkat dan sudah banyak melalui kabupaten kota, ribuan pasang mata sudah menyaksikan arak-arakan 18 bendera Parpol yang di kawal bendera merah putih. " Ini, akan menjadi saksi harapan dan cita cita masyarakat Indonesia di Pemilu 2024. Pemilu harus menyatukan beragam aspirasi masyarakat, dan mengerucut dalam menentukan sikap untuk memilih pimpinan mereka yang terbaik," bebernya

Agus Maryanto berharap, Pemilu serentak kali ini, bisa berjalan dengan lancar dan mewujudkan peradaban politik yang lebih baik untuk bangsa indonesia.(zul)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan