SUMATERAEKSPRES.ID – Kabar baik bagi para pencari kerja di Indonesia! Otoritas Jasa Keuangan (OJK) kini membuka kesempatan emas untuk bergabung melalui Program Pendidikan Calon Staf (PCS) Angkatan 8 dan Program Pendidikan Calon Pegawai Tata Usaha (PCT) Angkatan 2.
Program ini menawarkan peluang karier menjanjikan di sektor jasa keuangan, lengkap dengan pelatihan intensif untuk membekali peserta dengan keahlian dan profesionalisme tinggi.
Program Pendidikan Calon Staf (PCS) diperuntukkan bagi lulusan D-IV, S1, S2, dan S3 dari berbagai disiplin ilmu.
Program ini fokus pada pembekalan keterampilan dan pengetahuan di bidang jasa keuangan melalui serangkaian pendidikan dan pelatihan yang dirancang untuk mencetak tenaga ahli.
BACA JUGA:OJK Percepat Akses Keuangan Daerah untuk Dorong Pembangunan Ekonomi Nasional
BACA JUGA:Bank BCA dan PT Indofood Membuka Loker Bagi Lulusan SMA dan S1, Simak Formasinya Sekarang Juga
Sementara itu, Program Pendidikan Calon Pegawai Tata Usaha (PCT) dikhususkan untuk lulusan D-III yang ingin berkarier di bidang administrasi dan tata usaha.
Kedua program ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi insan OJK agar mampu menghadapi perkembangan dan inovasi di sektor keuangan nasional.
Persyaratan Umum
Bagi Anda yang berminat, berikut persyaratan umum untuk kedua program ini:
Warga Negara Indonesia (WNI).
Sehat jasmani dan rohani.
BACA JUGA:Bank BCA dan PT Indofood Membuka Loker Bagi Lulusan SMA dan S1, Simak Formasinya Sekarang Juga
BACA JUGA:Loker Adaro Eenergi dan PT PAMA Bagi Lulusan SMA dan S1
Tidak terlibat proses hukum atau pengadilan.
Tidak memiliki keluarga inti (orang tua, mertua, anak, saudara kandung, pasangan) yang bekerja di OJK.