Jangan Lewatkan! Muhammadiyah Tawarkan Beasiswa S2 Ilmu Falak dan Astronomi untuk Kader Muda Berprestasi

Jumat 29 Nov 2024 - 06:00 WIB
Reporter : Novis
Editor : Novis

SUMATERAEKSPRES.IDMuhammadiyah melalui Majelis Pendidikan Tinggi Penelitian dan Pengembangan (Diktilitbang) bekerja sama dengan Lazismu serta Majelis Tarjih dan Tajdid membuka program beasiswa S2 di bidang ilmu falak dan astronomi.

Program ini menawarkan pendanaan penuh bagi kader muda Muhammadiyah yang memenuhi syarat dengan batas usia maksimal 35 tahun.

Program ini bertujuan memperkuat kajian astronomi dan ilmu falak, khususnya dalam menentukan awal waktu salat, arah kiblat, dan penyusunan kalender hijriah melalui metode hisab maupun rukyat.

Hingga kini, jumlah ahli ilmu falak di Indonesia masih minim, khususnya di lingkup Muhammadiyah yang hanya memiliki sekitar 30 ahli.

BACA JUGA:Pengumuman! Pendaftaran Beasiswa Jalur Rapor Sinar Mas-ITSB 2025 Dibuka, Banyak Pilihan Jurusan Tersedia

BACA JUGA: Al Ittifaqiah Lepas 45 Santri Beasiswa S1 ke Kairo

Persyaratan Beasiswa

Beasiswa ini terbuka bagi kader aktif Muhammadiyah di berbagai level kepemimpinan, mulai dari pusat hingga ranting.

Pendaftar wajib memiliki latar belakang pendidikan sarjana dari perguruan tinggi terakreditasi dan menunjukkan komitmen untuk mengabdi di Muhammadiyah setelah menyelesaikan studi.

Selain itu, pendaftar di bidang ilmu falak harus memenuhi persyaratan khusus, antara lain:

Usia maksimal 35 tahun.

IPK minimal 3.0 pada skala 4.0.

Menyerahkan pra-usulan penelitian tesis.

Menyusun rencana studi dan bersedia menyelesaikan pendidikan dalam dua tahun.

BACA JUGA:Mahasiswa dari 9 Kampus Ini Bakal Dapat Beasiswa Unggulan Bank Indonesia, Ini Daftarnya

Kategori :