PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Tingginya penetrasi pelanggan yang menggunakan kuota kecil, mendorong Smartfren mengeluarkan Unlimited Suka-Suka. Dengan paket ini, pelanggan dapat menikmati akses internet yang fleksibel dan nyaman, tanpa perlu khawatir kehabisan kuota.
Regional Head South Sumatera Smartfren, Suhendra mengatakan, saat ini kebutuhan kuota dengan jumlah kecil sangat tinggi. Hal tersebut lantaran habit saat ini dimana ketika diluar rumah atau kantor mereka membutuhkan kuota tanpa wifi.
"Maka kami hadirkan paket Unlimited Suka-Suka dirancang untuk menjangkau berbagai kalangan dengan pilihan yang lengkap," ujarmya
Menurut dia, paket Unlimited Suka-Suka memberikan kebebasan dan kenyamanan bagi pelanggan untuk tetap terkoneksi dengan internet 4G Smartfren selama masa aktif paket. Pelanggan dapat memilih varian sesuai kebutuhan dan anggaran, dengan harga mulai dari Rp9.000. Paket ini menawarkan FUP harian hingga 5GB dengan masa aktif mulai dari 1 hari hingga 30 hari.
"Unlimited Suka-Suka menghadirkan kenyamanan dalam mengakses internet dan aplikasi digital, serta tersedia di berbagai saluran penjualan," tambahnya.
BACA JUGA:BRI Tingkatkan Kemudahan Layanan Perbankan Digital melalui Internet Banking dan Aplikasi BRImo
BACA JUGA:Warga Banyuasin Ini Jual Jaringan Internet Tak Sesuai Spek dan Rugikan Ratusan Pelanggan
Selain itu , lanjut dia, produk ini sejalan dengan filosofi bisnis Panca Garda, yaitu menciptakan layanan yang dapat menjangkau masyarakat luas dan mendukung perkembangan digitalisasi di Indonesia.
"Pelanggan sudah bisa menikmati paket Unlimited Suka-Suka yang tersedia melalui aplikasi MySF, dial *855#, website resmi Smartfren, galeri Smartfren, serta toko pulsa dan toko online," pungkasnya.