Tragis! Mahasiswi Unsri Tewas Terseret Mobil Box di Indralaya, Teman Selamat dengan Luka Ringan

Kamis 07 Nov 2024 - 15:01 WIB
Reporter : Andika
Editor : Irwansyah

OGAN ILIR, SUMATERAEKSPRES.ID - Kecelakaan lalu lintas tragis terjadi di jalan Lintas Palembang-Indralaya, tepatnya di Simpang Gerbang Desa Palem Raya, Kecamatan Indralaya Utara, Kabupaten Ogan Ilir, pada Kamis pagi (7/11) sekitar pukul 10.00 WIB.

Kecelakaan tersebut melibatkan sepeda motor dan mobil box yang mengakibatkan satu korban tewas dan satu korban luka ringan.

Menurut keterangan Kasat Lantas Polres Ogan Ilir, AKP Windya Feilena, yang disampaikan melalui Kanit Gakkum Aipda Rizka Arimbi, kejadian ini melibatkan sepeda motor Honda Beat yang dikendarai Meirin Asti (20), seorang mahasiswi asal Kota Palembang, yang mengalami kecelakaan setelah bersenggolan dengan mobil box.

BACA JUGA:Pasangan Yudha-Bahar Fokus Pada Kesejahteraan Warga Palembang di Debat Publik Kedua

BACA JUGA:Jembatan Tanah Kering di Pulau Rimau Butuh Perbaikan dengan Anggaran Rp 80 Miliar

"Kecelakaan tersebut terjadi antara kendaraan roda dua dan kendaraan roda empat.

Akibat tabrakan, satu orang korban meninggal dunia dan satu korban lagi mengalami luka ringan," jelas Rizka.

Korban meninggal dunia adalah Meirin Asti, mahasiswi program studi Agroekoteknologi Fakultas Pertanian Universitas Sriwijaya (Unsri).

Meirin mengalami luka parah, termasuk robekan besar di kepala, akibat tertabrak mobil box setelah sepeda motornya terjatuh.

BACA JUGA: Toyota Agya, Solusi Mobil Murah dan Nyaman untuk Keluarga Muda, Cek Harganya!

BACA JUGA:Cuma 10 Menit Sehari, Dapat Saldo DANA Rp336.000! Simak Aplikasinya!

Sementara itu, temannya, Dea Abbellia (21), yang membonceng Meirin, selamat meskipun mengalami luka lecet di tangan kiri dan dengkul.

Kecelakaan ini terjadi saat Meirin dan Dea sedang dalam perjalanan dari Palembang menuju Indralaya.

Saat melintas di lokasi kejadian, sepeda motor Honda Beat yang dikendarai Meirin tersenggol dengan bagian kanan mobil box yang datang dari arah yang sama.

Akibat senggolan tersebut, motor terjatuh ke kanan, dan kedua pengendara pun terjatuh ke arah yang sama, tepat di tengah jalan raya.

Kategori :