KAYUAGUNG, SUMATERAEKSPRES.ID - Tiga minggu sudah keluarga Horma bin Marsup (72) menanti dengan rasa cemas. Ini lantaran nenek warga Desa Penyandingan Kecamatan Tulung Selapan Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) ini pergi cari rumah dan sampai saat ini belum juga kembali.
Upaya pihak keluarga untuk mencari wanita paruh baya inipun belum menemui hasil, pihak keluarga telah melaporkan kasus hilangnya Nenek Horma ini ke Polsek Tulung Selapan beberapa hari yang lalu.
BACA JUGA:Misteri Hilangnya Khaarina, Indikasi Korban Dibawa Orang Tak Dikenal atau Mahluk Halus?
BACA JUGA:Pencarian Khaarina Bocah Dua Tahun Hilang Misterius di Lubuklinggau
Menurut salah seorang cucu Nenek Horma, Yudi Irawan (34) sang nenek pergi meninggalkan rumah pada Senin (30/9) sore sekitar pukul 15.00 WIB, pada saat itu ada beberapa tetangganya yang melihat sang nenek tengah berjalan di hutan dekat rumahnya.
Upaya pencarian Nenek Hormapun menurut Yudi telah dilakukan bahkan selama lebih dari satu minggu lamanya pencarian dilakukan dengan mendatangi satu persatu rumah kerabat namun Nenek Horma tak kunjung dapat ditemukan.
Yudi mengaku pihak keluarga memang belum membuat laporan ke pihak berwajib agar permasalahan neneknya yang hilang tersebut bisa diselesaikan secara kekeluargaan.
Namun seminggu menunggu rupanya belum juga ditemukan akhirnya mereka membuat laporan orang hilang.
Kemudian langsung dilaporkan ke Polsek Tulung Selapan, tapi sama saja belum ada kabar beberapa saksi juga sudah dimintai keterangan.
Ia sangat berharap neneknya segera kembali kepada keluarga" Tolong bantu kami agar nenek kami bisa segera ditemukan kami semua rindu.
Kami sudah pasrah bagaimana pun keadaannya tapi kmi masih berharap nenek kmi bisa di temukan,"harapnya .
BACA JUGA:ORANG HILANG! Melda Pulanglah, Terakhir Pakai Baju Abu-Abu dan Celena Pendek Biru
BACA JUGA:Orang Hilang !!! Jamil, Pulanglah Keluarga Menantimu di Rumah
Pihaknya juga berharap ada bantuan dari dari pihak-pihak lain agar dapat ikut membantu pencarian neneknya yang sangat dirindukan keluarga.
“Nek Horma, Pulanglah ke Rumah. Kami Rindu Nenek,” sebut Yudi dengan nada bicara lirih dan mata yang berkaca-kaca seraya berharap agak sang nenek dapat segera ditemukan dalam keadaan sehat.(uni/kms)