Jazz Festival Boyong Musisi Dunia, Wisatawan ke Palembang Naik 1,3 Persen

Kamis 17 Oct 2024 - 19:38 WIB
Reporter : Adi
Editor : Edi Sumeks

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Gelaran World Music Jazz Festival 2024 di Benteng Kuto Besak (BKB) pada 30 November mendatang ditarget bisa dihadiri ribuan wisatawan lokal maupun mancanegara. Apalagi event ini tak hanya diisi musisi jazz tanah air, tapi juga luar negeri. Acara ini bakal menjadi event musik terbesar yang digelar di Kota Palembang

"Hingga saat ini, puluhan musisi jazz sudah menyatakan siap tampil di Palembang. Yaitu lima dari Amerika, tiga dari Belanda, satu orang dari Kuba. Akan tampil pula musisi jazz dari Australia, Jepang, dan Singapura, serta tanah air," ungkap PJ Wali Kota Palembang, A Damenta saat dibincangi koran ini, Kamis (17/10).

Selain mengangkat nama Kota Palembang di mancanegara, tak kalah penting event ini memperkenalkan kebudayaan dan heritage sekaligus membawa prestise Kota Palembang ke kancah luar negeri. Sehingga ini akan membuka mata semua masyarakat Indonesia untuk datang berkunjung ke Kota Palembang. "Untuk itu kita harus berbenah dari sekarang," tegas Damenta. 

Kepala Dinas Pariwisata Kota Palembang, Kgs Sulaiman Amin mengungkapkan pihaknya menargetkan puluhan ribu wisatawan akan datang ke Kota Palembang. Dia mengungkapkan, kunjungan wisatawan ke Palembang pada Agustus lalu mengalami peningkatan sekitar 1,3 persen dibanding tahun lalu yang mencapai dua juta wisatawan. “Ini berarti penambahan wisatawan ke Kota Palembang sekitar 30 ribu orang,” ucapnya. 

BACA JUGA:Siapkan Sentra UMKM dan Wisata Malam, Di Area Lawang Borotan, Revitalisasi Tuntas Sebelum 2025

BACA JUGA:Stable Kuda Taman Wisata Edukasi Jadi Primadona

Tak hanya itu, World Music Jazz Festival tak hanya meningkatkan angka kunjungan semata, pasalnya para musisi juga diajak tur ke kawasan Sungai Musi. Ini untuk memperkenalkan Kota Palembang ke dunia internasional. 

“Semua sektor pariwisata juga akan hidup, baik itu hotel, rumah makan, atau restoran dan UMKM serta heritage makin hidup. Diharapkan World Music Jazz Festival 2024 akan mampu menggerakkan semua roda perekonomian di Kota Palembang,” pungkasnya. 

 

Kategori :