Siapkan Sentra UMKM dan Wisata Malam, Di Area Lawang Borotan, Revitalisasi Tuntas Sebelum 2025

Selasa 15 Oct 2024 - 19:32 WIB
Reporter : Adi
Editor : Edi Sumeks

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Dahaga masyarakat bisa berswafoto di destinasi wisata yang ada di Kota Palembang akan terobati. Terlebih lagi saat ini Pemkot Palembang berencana menjadikan Lawang Borotan sebagai objek atau destinasi wisata andalan dalam waktu dekat. 

Direncanakan sebelum tahun baru, revitalisasi Lawang Borotan rampung dan siap gelar perayaan malam Tahun Baru. Revitalisasi itu di antaranya bagian luar Lawang Borotan yang akan disiapkan untuk sentra UMKM sekaligus wisata malam. "Setelah kita revitalisasi, tampilannya akan jauh lebih indah. Area parkir juga akan kita tata," ulas Pj Wali Kota Palembang, A Damenta saat paparan di hadapan Pangdam II/Swj, Mayjen TNI Maudi Nurdika SIP MSi MTr (Han) dan jajaran, Senin (14/10) sore.

Di Lawang Borotan ini, lanjut Damenta, selain nanti bisa dimanfaatkan untuk ajang fashion show, juga akan ada pementasan aksi drama teatrikal tentang sejarah Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II dan Perang Lima Hari Lima Malam di sisi luar Lawang Borotan. 

Secara harfiah, ungkap Damenta, Lawang Borotan artinya pintu belakang dan termasuk pintu paling penting di BKB pada masa Pemerintahan Kesultanan Palembang Darussalam kala itu. Lawang Borotan dibangun setinggi tujuh meter dengan lebar enam meter. Konstruksi menggunakan batu bata dan kapur dan tidak menggunakan rangka besi penguat. 

BACA JUGA:Terobosan Haji 2024, Makanan Lokal untuk Jemaah, Ekonomi UMKM Meningkat

BACA JUGA:Skema Modal Tanpa Bunga dan Pelatihan Intensif, Solusi Nyata Pasangan ROIS untuk UMKM Lubuklinggau

Lawang Borotan berada di sisi kanan BKB yang lokasi bersebelahan dengan Kantor Ledeng atau Kantor Walikota. Untuk memudahkan masyarakat menjangkau atau mengaksesnya, pihaknya memohon izin dan restu ke Kodam II/Swj, sebab revitalisasi akan segera mulai.

Untuk revitalisasi lain, meliputi BKB, Kambang Iwak seperti jogging track, air mancung, dan anjungan. Bahkan dalam waktu dekat juga akan dilakukan revitalisasi Gedung Kesenian dan Balai Prajurit. "Untuk Gedung Kesenian, kita jadwalkan ada pagelaran seni setiap bulan. Sementara Balai Prajurit berkolaborasi dengan Kodam II/ Swj," terangnya.

Pangdam II/Swj, Mayjen TNI Maudi Nurdika SIP Msi MTr (Han) memberikan apresiasi dan menyambut positif program serta event dari Pemkot Palembang.  Dirinya berharap ini memberi multiplier effect ke masyarakat sekitar, terutamanya warga Palembang. Pasalnya nanti, Palembang akan memiliki sentra kuliner, tempat wisata, dan pertunjukan seni terintegrasi. 

 

Kategori :