Banjir Besar di Musi Rawas, 21.170 Jiwa Terdampak

Rabu 15 Mar 2023 - 13:24 WIB
Reporter : novi hariyanto
Editor : novi hariyanto

MUSI RAWAS, SUMATERAEKSPRES.ID -- Meski sudah mulai surut, banjir masih menggenangi rumah warga. Hingga Rabu 15 Maret 2023, sebanyam 7.076 kepala keluarga atau 21.170 jiwa terdampak. Diketahui banjir besar melanda sejumlah kecamatan di Kabupaten Musi Rawas sejak Jumat 10 Maret malam. Ketinggian air sampai merendam rumah warga setinggi 5 meter. Setidaknya ada 4 kecamatan terdampak. Banjir terparah di Kecamatan BTS Ulu Terawas, Kecamatan Muara Lakitan, dan Kecamatan Mura Lakitan. Kemudian ada juga banjir di Kecamatan Sukarya. Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Musi Rawas, Darsan mengakan segala upaya terlah dilakukan. Bantuan terus disalurkan, oleh semua stake holder, TNI, Polri maupun OPD terkait.

BACA JUGA :INFO LOKER! PT Bank Muamalat Indonesia Tbk Cari Karyawan Baru, Ini Kualifikasi, Benefit, dan Batas Akhir Pendaftaran BACA JUGA :Kolusi, Caplok Tanah Pemprov
"Posko Banjir untuk Wilayah Muara Kelingi berada di Kecamatan Muara Kelingi, untuk Posko Kesehatan berada di Puskesmas Muara Kelingi," kata Darsan, Rabu 15 Maret 2023.
Tags :
Kategori :

Terkait