Bungkus pakaian dengan handuk kering.
Cara ini akan membantu menghilangkan kelebihan air dan memotong waktu pengeringan.
Lipat handuk memanjang dan letakkan pakaian di atasnya. Lalu, gulung handuk hingga membentuk seperti sosis hingga air keluar.
Lepas gulungan beberapa saat kemudian jemur pakaian di dalam ruang.
Kamu disarankan menjemur pakaian di area dekat jendela agar tetap mendapatkan aliran udara.
BACA JUGA:Panduan Mengemudi Aman di Musim Hujan, No More Stress!
BACA JUGA:Kenapa Musim Hujan Jadi Musimnya Rambutan? Ini Penjelasan Ilmiahnya
3. Pakai hairdryer
Melansir Women and Home, alternatif lainnya untuk mengeringkan pakaian di musim hujan seperti sekarang adalah dengan hair dryer .
Tapi, cara ini bekerja maksimal pada pakaian tipis atau yang berukuran kecil.
Contohnya saja pakaian dalam dan kaus kaki.
Namun, pastikan ada jarak antara hair dryer dengan pakaian untuk menghindari kain terlalu panas.
Di samping itu, berhati-hati agar tidak menghalangi aliran udara ke bagian belakang hair dryer.
Karena, hal ini bisa membuat hair dryer memanas dan rusak.
4. Jemur di langit-langit ruang dapur
Kamu juga bisa mencoba menjemur pakaian di langit-langit, utamanya di area dapur.