MUARA ENIM, SUMATERAEKSPRES.ID - Ikatan Keluarga Besar Istri (IKBI) Kebun Beringin melakukan bakti sosial pemeriksaan gigi gratis di Klinik Pratama PTPN I Regional 7 Kebun Beringin, akhir pekan lalu. Kegiatan bertema "Rawatlah Gigimu, Sebab Gigimu Mutiaramu” ini diperuntukkan bagi karyawan dan masyarakat sekitar kebun di Desa Karang Agung, Kecamatan Lubai Ulu, Kabupaten Muara Enim, Sumsel.
Ketua IKBI PTPN I Regional 7 Kebun Beringin, Huswatun Agus Suroto yang berprofesi sebagai dokter gigi menjadi pemrakarsa kegiatan ini. ‘’Kegiatan ini memberi akses layanan kesehatan gigi berkualitas pada masyarakat yang membutuhkan secara cuma-cuma,’’ ujarnya.
Pemeriksaan gigi gratis ini salah satu program IKBI Kebun Beringin didukung manajemen PTPN I Regional 7. ‘’Kesehatan gigi merupakan aspek penting, tetapi selama ini kurang mendapat perhatian. Kami mempersembahkan aksi sosial dengan memberikan edukasi, konsultasi, dan pelayanan gigi dasar, terutama kepada anak-anak,’’ ujarnya.
Dikatakan, hal ini sangat penting karena kesehatan gigi yang sehat dan tumbuh dengan baik akan sangat menunjang aktivitas setiap individu. ‘’Gigi yang sehat, bersih, dan berkilau, kita akan tampil lebih percaya diri. Gigi adalah investasi hidup jangka panjang. Itulah mengapa kami pilih tema ‘Gigimu Mutiaramu’,” kata istri Manajer Kebun Beringin Agus Suroto ini.
BACA JUGA:Lulusan SMA/SMK Merapat! PTPN IV Butuh Karyawan Baru di Sektor Perkebunan, Cek Syarat dan Posisinya
BACA JUGA:Terima Ganti Rugi Rp64,984 Miliar, PTPN 1 Regional 7
Huswatun menambahkan, IKBI mengajak masyarakat menyadari pentingnya merawat gigi sebagai aset berharga. Dalam kegiatan ini peserta mendapat layanan pemeriksaan gigi komprehensif, mendeteksi dini berbagai masalah gigi dan mulut, dan konsultasi secara luas. ‘’Peserta bisa berkonsultasi dengan dokter gigi. Sehingga mendapatkan saran dan solusi yang tepat untuk menjaga kesehatan gigi. Selain itu, diberikan juga pengobatan penyakit gigi sederhana seperti gigi berlubang dan infeksi gusi,” kata dia.
Melalui bakti sosial ini, IKBI Kebun Beringin berupaya maksimal mendukung manajemen dalam menjaga hubungan harmonis dengan masyarakat sekitar. “Kami berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan gigi dan mulut. Jika masyarakat sehat dan bisa beraktivitas dengan baik, maka ekonomi keluarga bisa lancar, dan situasi kawasan akan kondusif,” kata dia.
Dalam kegiatan ini, 54 orang mendapat pelayanan dari paramedis gigi yang bertugas. Peserta bakti sosial didominasi siswa SD dan TK. Penanganannya terdiri dari tindakan cabut gigi 16 siswa dan konseling kesehatan gigi 38 siswa. Setelah pemeriksaan gigi, seluruh siswa mendapat suvenir berupa sikat gigi dan pasta gigi.