Kurangi Pesaing

Selasa 10 Jan 2023 - 00:40 WIB
Reporter : admin
Editor : admin

Atletico 0-1 Barcelona

MADRID-Barcelona mencuri tiga angka di markas Atletico Madrid pada laga jornada ke-16 La Liga kemarin. Kemenangan itu membuat Atletico terlempar dari empat besar dan mengurangi pesaing Barca dalam mengejar gelar.

Berkat kemenangan 1-0 lewat gol Ousmane Dembele di menit ke-22, Barcelona kini mengoleksi poin 41. Mereka unggul 14 angka di atas Atletico yang turun ke posisi kelima klasemen.

Selain itu, tambahan tiga angka ini membuat Barca bisa kembali meninggalkan sang juara bertahan Real Madrid. Kedua musuh bebuyutan itu kini terpaut tiga poin di klasemen.

Makanya, Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez menyebut hasil yang mereka dapatkan di Wanda Metropolitano sebagai poin emas. “Itu adalah tiga poin emas. Ini adalah kemenangan yang tidak berarti hanya tiga poin. Itu memberi kami banyak semangat,” kata Xavi di MARCA.

Xavi mengakui ini tidak menggaransi mereka bisa melenggang ke podium juara dengan mulus. Akan tetapi, kemenangan ini sangat penting khususnya setelah Madrid terganjal di markas Villareal.

“Kami belum memenangkan apapun, tapi saya sangat senang. Ini adalah kemenangan yang penting, yang memberi kami semangat. Kami memiliki keuntungan dengan Real Madrid dan kami menjauh dari Atlético," ujarnya.

Pada laga kemarin, Barcelona yang tidak diperkuat Robert Lewandowski mendapat banyak ancaman dari Atletico. Statistik menunjukkan tuan rumah melepaskan total 20 tembakan berbanding hanya 10 milik Barca.

"Laga ini meninggalkan pesan kepada kami bahwa tanpa bermain bagus Anda juga bisa menang. Saat menghadapi Espanyol kami bermain sangat baik dan kami tidak menang. Hari ini (kemarin, red) kami menderita. Kami bertahan. Ada tiga poin yang layak untuk kepemimpinan, kepercayaan diri, moral,” jelas Xavi.

Pelatih Atletico Diego Simeone sementara itu menegaskan bahwa anak asuhnya layak mendapatkan hasil lebih baik di laga ini. Menurutnya, timnya di sebagian besar pertandingan melakukan pekerjaan yang bagus.

"Kenyataannya adalah kami kalah, tetapi benar bahwa tim pantas mendapatkan hasil lain yang tidak datang. Kami merasa bahwa kami melakukan hal yang lebih baik daripada hal-hal buruk," keluhnya di Marca.

Terkait peluang mereka bersaing di jalur juara yang tampaknya sudah semakin sulit, Simeone tidak ingin berkomentar banyak. "Ini bukan situasi yang mengkhawatirkan. Tetapi situasi yang harus Anda hadapi, seperti yang kami lakukan," tegas Simeone. (amr)

Tags :
Kategori :

Terkait