SPANYOL-On fire. Rider Ducati, Marc Marquez tampil menggila. Menjadi yang tercepat dalam kualifikasi MotoGP Aragon 2024. Marc Marquez pun masih terus menyudahi semua sesi di Aragon sejauh ini sebagai yang tercepat. Dia pun sukses meraih pole position dalam Sprint MotoGP Aragon 2024 malam ini (1/9), pukul 20.00 WIB.
Sesi kualifikasi di MotorLand Aragón, Alcañiz, Sabtu (31/8) sore kemarin seperti biasa diawali dengan Q1. Target utama para rider di sesi ini adalah menempati dua posisi teratas demi bisa tembus ke Q2 dan bersaing memperebutkan pole position.
Brad Binder akhirnya menjadi yang tercepat dalam sesi Q1 dengan catatan waktu 1 menit 47,958 detik lewat aksi beraninya di akhir sesi. Dia ditempel ketat Pedro Acosta yang kemudian berhak menemaninya ke Q2.
Pada Q2 sempat diwarnai jatuhnya rider Ducati lain, Jorge Martin. Pada lima menit tersisa, muncul Marc Marquez memimpin, diiringi Pedro Acosta dan Pecco Bagnaia secara beruntun di posisi kedua dan ketiga.
Pada akhirnya, Marquez membukukan catatan waktu 1 menit 46,766 detik. Dia pun meraih pole. Tempat kedua ditempati Pedro Acosta. Sedangkan Bagnaia yang sempat sempat merangsek ke posisi kedua harus puas pada posisi ketiga pole.
Catatan waktu sesi kualifikasi Marguez memang tak setajam pada practice, 1 menit 45,801 detik (yang menjadi rekor lap di Aragon). Namun, pada kualifikasi kemarin, Marquez selalu mempertajam catatan waktunya di setiap run. “Ini momen sangat bagus. Saya merasa sangat baik. Namun, saya harus punya mental yang lebih baik untuk nanti,” tukasnya. (*)