JAMBI,SUMATERAEKSPRES.ID-Sistem akuntansi dan pengelolaan keuangan merupakan pilar penting bagi suatu usaha, tidak terkecuali yang berbentuk koperasi.
Dengan sistem akuntansi yang baik, koperasi dapat melakukan proses perencanaan anggaran, pertanggungjawaban keuangan dan evaluasi kinerja dalam pengambilan keputusan yang berkualitas.
Sering kali permasalahan sistem akuntansi dan keuangan yang tidak baik mengakibatkan ketidakefektifan yang pada akhirnya rentan akan terjadinya praktik kecurangan.
Oleh karena itu Tim Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Jambi (UNJA) melaksanakan kegiatan pengabdian di Desa Bukit Jaya Unit 21 Kecamatan Bahar Selatan, Kabupaten Muaro Jambi, Jambi dengan tujuan untuk mendampingi KUD Selikur Makmur membangun sistem informasi akuntansinya.
Tim PKM FEB UNJA dipimpin oleh Dr. Ilham Wahyudi, S.E., M.Si dan beranggotakan: Dr. Enggar Diah Puspa Arum, S.E., M.Si., Ak., CA.; Dr. Rico Wijaya, S.E., M.M., M.Si., Ak.; Heriyani, S.E., M.Ak.; dan Aulia Beatrice Brilliant, S.E., M.Ak.
BACA JUGA:PKM FEB Universits Jambi Benahi Tata Kelola Koperasi KUD Selikur Makmur
BACA JUGA:UIN Raden Fatah dan UIN Ar-Raniry Wacanakan PkM Pemberdayaan Masyarakat
Dalam kegiatannya, tim PKM FEB UNJA menyampaikan materi tentang dasar-dasar akuntansi, penyusunan laporan keuangan, dan manajemen keuangan yang efektif.
Tim PKM FEB UNJA juga memberikan panduan praktis tentang penggunaan software akuntansi Zahir 6 untuk mendukung operasional KUD yang efisien dan efektif.
"KUD Selikur Makmur memiliki potensi besar dalam menggerakkan roda perekonomian desa. Dengan pengelolaan keuangan yang baik, kita dapat meningkatkan kesejahteraan anggota dan mendorong perkembangan ekonomi lokal," ujar Dr. Ilham Wahyudi dalam sesi pembukaannya.
Selama kegiatan, para peserta diberikan simulasi pengelolaan keuangan menggunakan software Zahir 6 yang telah diajarkan.
Selain itu, Dr. Ilham juga melakukan sesi tanya jawab untuk memastikan semua peserta memahami materi yang disampaikan.
Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari pengurus KUD dan warga Desa Bukit Jaya.
BACA JUGA:UIN Ar-Raniry dan UIN Raden Fatah Palembang Gelar PKM Nasional di Sumatera Selatan