Gerindra Lubuklinggau Belum Tentukan Sikap

Selasa 13 Aug 2024 - 22:12 WIB
Reporter : Izul
Editor : Widi Sumeks

LUBUKLINGGAU, SUMATERAEKSPRES.ID – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kota Lubuklinggau, hingga saat ini belum memiliki sikap dalam momen Pilkada Lubuklinggau.

Meski sebelumnya, Ketua DPC Gerindra Kota Lubuklinggau, Hendri Juniansyah yang sempat mencalonkan diri bersama H Sulaiman Kohar menyatakan sikap mundur sebelum pertarungan.

Informasinya, pasca menyatakan sikap mundur dari pencalonan Pilkada Kota Lubuklinggau, kini Partai Gerindra Kota Lubuklinggau belum bisa diprediksi akan berlabuh di pihak mana.

Setelah ditinggal balon pilkada, H Sulaiman Kohar dan Hemdri Juniansyah. Kini di Kota Lubuklinggau hanya menyisahkan dua paslon yang siap bertarung di kontestasi Pilkada serentak 2024, yakni pasangan H Rachmad Hidayat-Rustam dan Rodi Wijaya-Imam Senen.

BACA JUGA:Koalisi atau Oposisi, Gerindra Lubuklinggau Belum Menentukan Arah dalam Pilkada

BACA JUGA:Partai Gerindra Jadi Buruan Dua Pasangan Calon di Pilkada Lubuklinggau 2024

"Sampai saat ini belum ada arah, kami lagi menunggu instruksi dari DPD maupun DPP Gerindra untuk menentukan sikap," ungkap Sekretaris DPC Gerindra Kota Lubuklinggau Carko Aviansyah. 

Pihaknya mengungkapkan, setidaknya ada dua opsi yang bisa diambil, seperti melakukan koalisi dengan paslon tertentu atau memilih melakukan oposisi, sebagai penyeimbang pemerintahan. Untuk jumlah kursi PDC Gerindra Kota Lubuklinggau sendiri, memiliki 5 kursi di posisi legislatif.

Carko Aviansah membenarkan jika saat ini posisi Partai Gerindra cukup menarik perhatian dari paslon H Rachmad Hidayat-Rustam maupun dari paslon H Rodi Wijaya dan Imam Senen.

"Tapi kita tunggu instruksi dari DPD dan DPP saja, sampai saat ini belum ada arahan," jelasnya singkat. Sebelumnya, dari H Rachmad Hidayat atau Yopi Karim mengungkapkan jika pihaknya sudah melakukan komunikasi dengan Partai Gerindra.

BACA JUGA:Golkar-Gerindra Bersatu Dukung Teddy-Marjito di Pilkada OKU

BACA JUGA:Wajib Menangkan MataHati, Instruksi untuk Semua Pengurus-Kader Gerindra di Sumsel

"Untuk Gerindra kita masih komunikasi karena saat ini Ketua DPC Gerindra Kota Lubuklinggau masih di luar daerah. Nanti jika beliau sudah pulang kami akan silaturahmi," jelasnya.

Di lain tempat, pasangan H Rodi Wijaya dan Imam Senen juga optimis melaju di Pilkada Lubuklinggau dengan dukungan dari sejumlah partai termasuk Partai Gerindra.(zul/)

 

Kategori :