Tegakkan Hukum Yang Tegas dan Adil

Minggu 21 Jul 2024 - 19:17 WIB
Reporter : Nanda
Editor : Edi Sumeks

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID- Kajati Sumsel Dr. Yulianto, S.H., M.H meminta seluruh insan Kejaksaan Tinggi Sumsel maupun seluruh Kejaksaaan Negeri di Sumsel untuk mewarisi semangat perjuangan para pahlawan kemerdekaan dengan menegakkan hukum yang tegas dan adil.

Demikian disampaikan Kajati usai melakukan Upacara Ziarah dan Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan Ksatria Ksetra Siguntang, Minggu 21 Juli 2024."Saya meminta agar seluruh jajaran  Adhyaksa diharapkan mampu mewarisi semangat para pahlawan untuk berjuang demi kemajuan bangsa dan negara," kata Yulianto.

Lebih lanjut ia  mengatakan, kegiatan upacara dan tabur bunga di di Taman Makam Pahlawan Ksatria Ksetra Siguntang ini merupakan momen penting Dalam rangka HBA ke-64 dan HUT IAD ke 24. "Ya di momen memperingati  HBA ke-64 dan HUT IAD ke 24 ini juga merupakan sebuah momentum untuk mempersatukan anak bangsa dengan melihat pengorbanan para Pahlawan dalam mempertahankan kemerdekaan," ujarnya.

Kata dia, semua warga negara Indonesia patut bersyukur karena atas perjuangan dan pengorbanan para pahlawan maka bisa menikmati masa damai dan merdeka seperti saat ini. "Sebab itu, mari untuk seluruh jajaran Adhyaksa khususnya dan seluruh masyarakat umumnya untuk mengisi kemerdekaan yang diberikan kepada kita dengan berbagai kegiatan positif, serta penegakan hukum yang tegas dan adil," ujarnya. 

BACA JUGA:Karhutla Bisa Merugikan Perekonomian Hingga Rp150 Miliar, Airlangga Minta Penegakan Hukum Tanpa Kompromi

BACA JUGA:Sumatera Ekspres Group Mengucapkan Selamat Atas Terpilihnya Dekan Fakultas Hukum Unsri 2024-2028

Untuk diketahui Upacara Ziarah dan Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan Ksatria Ksetra Siguntang dalam rangka memperingati Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) Ke-64 dan HUT IAD Ke-24, dipimpin langsung oleh Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan Dr. Yulianto, S.H., M.H. didampingi Ketua IAD Wilayah Sumatera Selatan Ny. Yessi Yulianto.

Upacara berlangsung pukul 07.30wib, yang diawali dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan, peletakkan karangan bunga serta penaburan bunga di makam para pahlawan.

Hadir Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan, Para Asisten, Kepala Kejaksaan Negeri Palembang, Para Koordinator dan Kabag TU, Pejabat Eselon 4 dan 5, serta Perwakilan Jaksa Fungsional dan Staf Tata Usaha dari Kejati Sumsel dan Kejari Palembang, Wakil Ketua IAD Wilayah Sumatera Selatan, Ketua IAD Daerah Palembang serta jajaran pengurus dan anggota IAD Wilayah Sumsel dan IAD Daerah Palembang, juga turut datang anggota Keluarga Besar Purna Adhyaksa. (nsw/lia)

TABUR BUNGA: Kajati Sumsel Dr. Yulianto, S.H., M.H menaburkan bunga di Taman Makam Pahlawan Ksatria Ksetra Siguntang, Minggu 21 Juli 2024 dalam rangka Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) Ke-64 dan HUT IAD Ke-24. 

 

Kategori :