Hindari 6 Makanan Lezat Ini jika Kamu Sedang Diet

Minggu 14 Jul 2024 - 08:15 WIB
Reporter : Gite
Editor : Rian Sumeks

Olahan Daging

Produk seperti dendeng, salami, dan ham memiliki kandungan garam dan lemak yang tinggi, yang berarti juga mengandung kalori tinggi.

Beberapa jenis daging olahan bahkan dikaitkan dengan risiko kanker, seperti kanker usus besar dan kanker perut.

Es Krim

Es krim yang manis dan lezat mengandung kalori tinggi dari gula, karbohidrat, lemak, dan garam.

Mengonsumsi es krim saat diet dapat mengganggu penurunan berat badan dan meningkatkan risiko penyakit kardiovaskular.

Minuman Bersoda

Minuman bersoda kaya akan gula, karbohidrat, dan kalori. Konsumsi minuman bersoda dapat menyebabkan penambahan berat badan yang cepat dan meningkatkan risiko hipertensi serta diabetes tipe 2.

Kopi

Kopi murni sebenarnya rendah kalori, tetapi banyak varian kopi saat ini ditambah susu, krim, atau pemanis, yang meningkatkan kalori hingga 72 kalori per cangkir. Untuk menjaga manfaat kopi, hindari penambahan bahan-bahan tersebut.

Makanan dan minuman ini memang lezat dan sering ditemui sehari-hari, namun untuk keberhasilan diet, sebaiknya hindari makanan tinggi kalori ini. (*)

Kategori :