EMPAT LAWANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Kasus pembunuhan yang terjadi di warung Bakso Geet di Desa Tanjung Beringin, Kecamatan Pasemah Air Keruh (Paiker) pada Jumat 7 Juni 2024 siang mulai terungkap.
Kasat Reskrim Polres Empat Lawang, AKP Alpian menerangkan korban atas nama Juanda Emrodi (26) warga Desa Talang Padang, Kecamatan Pasemah Air Keruh sedangkan pelakunya berinisial WH (34) warga Desa Penantian, Kecamatan Pasemah Air Keruh.
Pelaku saat ini belum tertangkap dan masih dalam pengejaran pihak Polsek Paiker dan Satreskrim Polres Empat Lawang.
Motif dan kronologi kejadian, dijelaskan Alpian, pelaku WH merupakan jaga malam alat berat yang sedang membuat irigasi di Kecamatan Paiker.
Pada hari Selasa tanggal 4 juni 2024 sekira pukul 23. 30 wib, pelaku melaksanakan jaga alat berat mengunakan mobil Carry pick Up dan parkir di depan rumah korban Juanda.
"Pelaku keliling di sekitar alat berat dan saat kembali ke parkir mobinya, senapan angin yang ada di dalam mobil hilang. Pelaku menuduh korban yang mengambil senapan angin itu," jelas Alpian.
Lalu terjadilah keributan antara pelaku dan korban, tapi tidak sampai bentrok fisik.
Ternyata pada Jumat, 07 Juni 2024 sekitar pukul 09.00 wib diwarung Bakso Geet, Desa Tanjung Bringin, pelaku kembali menemui korban Juanda yang sedang makan bakso.
BACA JUGA:Kisah Sedih Erfan Fahrizal, Guru Honorer yang Wafat Sebelum Pelantikan PPPK
BACA JUGA:Kemhan Buka Pendaftaran CPNS dan PPPK, Berikut Formasi yang Disetujui KemenPANRB
Pelaku kembali menanyakan senapan angin miliknya yang hilang pada Selasa kemarin.
Tapi korban tidak mengambilnya, sehingga ribut mulut lalu pelaku menusuk korban di bagian dada sebelah kiri, dagu, pinggang dan pelipis kanan.
"Karena luka yang cukup parah, korban tergeletak di lantai dan meninggal di TKP. Kemudian korban di bawa ke puskesmas Paiker untuk dilakukan visum," jelas kasat.