PERSAUDARAAN: Jambore Nasional Revo pada tanggal 25–26 Mei 2024 yang digelar di Jakabaring, Palembang dihadiri ratusan bikers Honda Revo dari seluruh Indonesia. (HRC for Sumeks)
PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Ratusan bikers Honda Revo dari seluruh Indonesia berkumpul di Dekranasda, Jakabaring, Palembang untuk merayakan Jambore Nasional Revo pada tanggal 25–26 Mei 2024 lalu. Acara ini rutin digelar oleh Honda Revo Club Indonesia (HRCI) di berbagai daerah di Indonesia.
Kali ini, pelaksanaan Jambore Nasional Revo bekerja sama dengan komunitas Revo lokal Palembang yaitu Revo Rider Club Palembang (RRCP). Selain itu, acara ini juga mendapatkan dukungan penuh dari PT Astra Honda Motor (AHM) dan Astra Motor Sumsel selaku main dealer sepeda motor Honda wilayah Sumatera Selatan.
Tomy Haryanto selaku Community & Safety Riding Advisor Astra Motor Sumsel mengungkapkan bahwa kegiatan ini menjadi salah satu cara untuk mempererat tali persaudaraan para bikers terutama pecinta sepeda motor Honda Revo di Indonesia.
“Event ini menjadi salah satu cara untuk memperkuat persaudaraan para bikers Honda Revo di seluruh Indonesia. Melalui event ini kami juga melihat kecintaan para bikers terhadap motor Honda Revo yang luar biasa. Maka, kami sangat mengapresiasi para bikers yang telah senantiasa menerima dan setia pada produk kami.” ujarnya.
BACA JUGA:Buka Jambore Penggalangan Ranting Lempuing, Pj Bupati OKI: Jangan setengah-setengah
BACA JUGA:Jambore Pramuka Dibuka oleh Pj Bupati OKI: Asmar Kenang Masa-Masa Pramuka di Kelas IV SD
Rangkaian kemeriahan acara ini diawali dengan City Rolling di mana para peserta dapat mengenal Kota Palembang dengan mengelilingi tempat-tempat ikonik dan bersejarah yang ada di Kota Palembang.
Berbagai kegiatan lain turut menghiasi Jamnas Revo kali ini lewat bazar UMKM, edukasi safety riding, layanan service murah, dan berbagai games dengan hadiah menarik yang dapat dimenangkan oleh para peserta.
Selain itu, pameran dengan tema “The Legend of Revo” juga dihadirkan pada acara ini. Sesuai dengan tema, melalui pameran ini para peserta dapat melihat secara langsung unit sepeda motor Honda Revo mulai dari generasi pertama hingga yang terbaru.
Keseruan Jambore Nasional Revo kali ini ditutup pada hari Minggu lalu (26/5) dengan dimeriahkan oleh rangkaian hiburan bagi para peserta. Acara ini akan terus rutin diadakan sebagai wadah bagi para bikers Honda Revo seluruh Indonesia untuk bersatu dan berkumpul bersama.(yun/lia)