SUMATERAEKSPRES.ID - Helm tidak hanya sebagai alat pelindung yang sangat penting saat berkendara, terutama ketika menggunakan sepeda motor atau sepeda.
Namun menggunakan helm juga sebagai keamanan. Dimaksud keamanan adalah helm dapat melindungi kepala dan otak Anda dari cedera serius dalam kecelakaan.
Saat terjadi tabrakan, helm dapat menyerap sebagian besar energi benturan dan mengurangi dampak pada kepala Anda.
Besarnya peran helm juga mengarah pada kepatuhan hukum. Yang jelas dibanyak negara, pengendara sepeda motor dan sepeda wajib menggunakan helm.
BACA JUGA:Patung Liberty: Simbol Kebebasan dan Persahabatan Antarbenua, Begini Sejarahnya!
BACA JUGA:283 Calon Jemaah Haji Lahat Diberangkatkan Menuju Tanah Suci, Pj Bupati Lahat Beri Pesan Begini!
Tidak memakai helm dapat mengakibatkan denda atau sanksi hukum.
Di Indonesia juga sudah diterapkan oleh pemerintah. Ketika tidak menggunakan helm, Alamat bakal kena tilang.
Helm juga sebenarnya bisa menjadi perlindungan diri dari factor cuaca. Dimana helm juga melindungi Anda dari cuaca ekstrem seperti hujan, panas matahari, dan angin kencang.
Helm pun berfungsi untuk mengurangi kebisingan. Karena helm membantu mengurangi kebisingan dari lalu lintas dan lingkungan sekitar Anda.
Di daerah berdebu, helm menjadi visibilitas. Beberapa helm dilengkapi dengan visor yang melindungi mata Anda dari debu, kotoran, dan sinar matahari langsung.
BACA JUGA:Aplikasi LA PACA: Inovasi Digitalisasi UMKM dari Pemkab Lahat, Ini Pelbagai Kemudahannya!
BACA JUGA:Promo Hemat Bangeet Indomaret: Hari Ini Terakhir, Jangan Lewatkan!
Hal lain, Ketika kita menggunakan helm secara sadar ternyata juga memiliki manfaat lainnya Ketika terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan.
Contohnya adalah Ketika terjadinya lakalantas. Dengan menggunakan helm dapat dipastikan bisa melindungi Kepala dari Cedera Serius: