SUKSES! Dinkes Muba Boyong Tiga Penghargaan Tingkat Nasional

Senin 20 May 2024 - 19:26 WIB
Reporter : Tommy
Editor : Irvan Bahri

JAKARTA,SUMATERAEKSPRES.ID - Dinas Kesehatan (Dinkes) Pemkab Muba menerima tiga penghargaan tingkat nasional.

Penghargaan pertama diraih sebagai Terbaik 1 penginputan ASIK (Aplikasi Sehat IndonesiaKu) imunisasi Tertinggi Tingkat Nasional.

Bersamaan dengan itu Kabupaten Muba juga Menerima Penghargaan Kab/Kota dengan Cakupan Imunisasi Rutin tertinggi Ketiga.

Kemudian, Dinas Kesehatan Menerima Penghargaan cakupan imunisasi rutin tertinggi ketiga triwulan 1.

BACA JUGA:Libatkan Warga Dalam Kegiatan Desa, Desa Karang Anyar, Kecamatan Lawang Wetan, Kabupaten Muba

BACA JUGA:Sampah Overload, Pemkab Muba Jajaki Pembuatan TPA Baru, Ini Kata Pj Bupati Muba!

Keberhasilan menerima perhargaan tersebut karena diinput oleh petugas Imunisasi Ibu Baity Octarina Am Keb beserta Tim.

Penghargaan tersebut  diterima Kepala Dinas Kesehatan Muba dr H Azmi Dariusmansyah dalam kegiatan Puncak Pekan Imunisasi Dunia Periode Januari- April, di Jakarta.

"Harapannya UPT Puskesmas Balai Agung tetap memberikan mutu pelayanan yang terbaik untuk masyarakat Mua," ujar dr Azmi.

Selain itu, menjadi motivasi dan semangat untuk seluruh pegawai Puskesmas di Muba agar lebih meningkatkan kinerja.

BACA JUGA:KLHK Tolak Legalisasi Sumur Minyak Muba, Tanpa Payung Hukum, Polda Sumsel Tindak Tegas

BACA JUGA: Muba Digoyang Lagi Viral OT Musik Remik, Perempuan Muda ‘Ketinggian’, Kapolda: Civil Society Harus Bergerak!

"Kami akan terus memberikan pelayanan kesehatan di Kabupaten Musi Banyuasin," lanjut dr Azmi.

Turut mendampingi subkoor Surveilans Septiani Peratita, Kassubag Tata Usaha Hj Wiwin Angreani dan Korim UPT Puskesmas Balai Agung.

Ditempat terpisah, Pj Bupati Muba H Sandi Fahlepi menyampaikan rasa bangganya terhadap kinerja jajaran tenaga kesehatan di lingkungan Pemkab Muba dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

"Apalagi kita berhasil menjadi yang Tertinggi Tingkat Nasional dalam penginputan ASIK imunisasi, tentu ini prestasi yang sangat membanggakan," pungkasnya.(kur)
    

Kategori :