Mahasiswa Unsri Tolak Aturan Pemilihan Raya

Kamis 23 Feb 2023 - 16:56 WIB
Reporter : Rian Sumeks
Editor : Rian Sumeks

INDRALAYA, SUMATERAEKSPRES.ID - Mahasiswa Universitas Sriwijaya atau Unsri bergerak. Mereka menolak aturan dan penyelenggaran Pemilihan Raya  yang dibuat oleh kampus setempat. Dalam rilis BEM Unsri kepada sumateraekspres.id Kamis 23 Februari 2023. Disebutkan jika mahasiswa meminta penyelenggaraan Pemira meliputi Pemilihan Presiden Mahasiswa dan Wakil Presiden Mahasiswa, Gubernur Mahasiswa / Wakil Gubernur Mahasiswa/Ketua dan Wakil Ketua BEM Fakultas, DPM Universitas, maupun DPM Fakultas dikembalikan ke Konstitusi KM Universitas Sriwijya yang berlaku. "Mendesak Panitia Pemilihan Raya dan Panitia Pengawas Pemilihan Raya untuk mengundurkan diri demi menjaga demokrasi di KM Universitas Sriwijaya," ungkap rilis tersebut. Salah satu mahasiswa Dina Try Akbar ikut melakukan aksi Kamis 23 Februari 2023 mengatakan, pihaknya ingin bertemu pimpinan Universitas Sriwijaya. Namun, yang bersangkutan tak ada di tempat.

BACA JUGA : Reuni, Ikatan Alumni FE Unsri Lestarikan Kuliner Palembang
Padahal, saat itu ada sebanyak  100 Mahasiswa Universitas Sriwijaya  membersamai penyampaian surat penolakan Pemilihan Ketua BEM Unsri. "Ada permintaan diskusi bersama WR III Universitas Sriwijaya untuk membahas Pemilihan Ketua BEM Universitas Sriwijaya," katanya. Selanjutnya, Sendi Adi Pranata selaku mahasiswa Universitas Sriwijya mengungkapkan  jika  aturan secara sepihak mengenai pedoman Pemira  tanpa melibatkan dan menyosialisasikan kepada mahasiswa secara menyeluruh.
Tags :
Kategori :

Terkait