PALEMBANG – Hingga berita ini di tulis, polisi masih memburu pengemudi Toyota Calya BG 1171 EL. Mobil berwarna putih itu Minggu dinihari (8/1) sekira pukul 04.00 WIB menabrak Pos Polisi Lalulintas di Jl Veteran atau Pos Lantas Rajawali. Akibat kejadian itu pos polisi tersebut mengalami kerusakan terutama di bagian depan pos.
"Kami meminta agar sopir yang menabrak Pos Lantas Rajawali untuk menyerahkan diri. Dan mempertanggungjawabkan perbuatannya," ujar Kasat Lantas Polrestabes Palembang, AKBP Rendi Surya Aditama melalui Kanit Gakum, Iptu Arham Sikakum, kemarin (8/1).Menurut Arham, kecelakaan lalu lintas itu terjadi diduga akibat pengemudi hilang konsentrasi saat mengemudikan kendaraannya. Sehingga kurang hati-hati hingga menabrak median jalan dan Pos Lantas Rajawali. "Pengemudi lalai dan kurang konsentrasi sewaktu mengendarai kendaraan dan tidak hati-hati sehingga menabrak median jalan dan pos lalu lintas Rajawali. Tidak ada korban jiwa hanya kerusakan Pos Lantas," sebut Arham. Menurut Arham, saat ini pihaknya telah mengetahui identitas sopir minibus yang menabrak Pos Lantas Rajawali dan mengimbau untuk dapat segera menyerahkan diri guna mempertanggungjawabkan perbuatannya. Sementara, dari kesaksian Agung Febrini (26), salah seorang warga di sekitar lokasi, mengatakan saat kejadian ia mendengar suara dentuman keras. Kaget bercampur penasaran, petugas security salah satu kompleks ruko yang berada tak seberapa jauh dari Pos Lantas itu mendekati lokasi kejadian.
"Begitu dengar suara dentuman sayapun langsung keluar dan lihat ada mobil yang menabrak Pos Lantas Rajawali. Saat itu masih ada sopir dan mobilnya, setelah pagi hari saya tidak melihat lagi sopir dan mobil itu di sana," aku Agung, kemarin. (kms)
Kategori :