Panik Kebakaran Kamar Anak di Atap Lantai 2, Uang THR Rp2 Juta

Jumat 19 Apr 2024 - 21:03 WIB
Reporter : Kemas A Rivai
Editor : Edi Sumeks

PALEMBANG - Insiden terjadi di Jl Tombak, Kelurahan 20 Ilir D-II, Kecamatan Kemuning, Palembang, Jumat siang, 19 April 2024. Si jago merah menghanguskan lantai 2 rumah semipermanen, milik Erni (51).

Diketahuinya saat Erni sedang menonton televisi (TV) di lantai 1 rumahnya, tiba-tiba aliran listrik padam, sekitar pukul 14.00 WIB. Begitu dia bertanya pada putrnya, Diki (20) yang berada di teras depan, ternyata melihat ada api dari arah dapur.

“Saya berteriak-teriak minta tolong, tidak ada yang mendengar. Sehingga api menjalar menghanguskan seluruh bagian kamar kedua anak saya di lantai dua, atas dapur,” tutur Erni.  Akibatnya kamar berinding papan kayu itu habis tebakar.

BACA JUGA:Panik Kebakaran Kamar Anak di Atap Lantai 2, Uang THR Rp2 Juta

BACA JUGA:Peduli Korban Kebakaran, Pj Bupati OKU Salurkan Bantuan Sembako dan Peralatan Tidur

Sedihnya lagi, sambung Erni, dia malah kehilangan uang tunai sebanyak Rp2 juta yang disimpannya dalam lemari. Lokasinya dekat tangga naik ke lantai atas. "Uang itu hasil kumpulan THR saat lebaran lalu, rencananya untuk jalan-jalan. Ternyata tadi saya lihat lagi uangnya sudah tidak ada," ucapnya lirih.

Beruntung api dapat cepat dipadamkan, setelah datang 1 mobil damkar dari pos Kecamatan Kemuning. Kapolsek Kemuning AKP Nora Marlinda SH MH, menduga kebakaran itu terjadi akibat korsleting listrik di lantai 2. 

“Untuk kerugian material sampai saat ini belum diketahui," pungkas AKP Nora, didampingi Kanit Reskrim Iptu Rosihan SH, yang mendatangi lokasi kejadian. (kms/air)

 

 

Kategori :