SUMATERAEKSPRES.ID - UTBK SNBT 2024 segera tiba, dan penting bagi calon mahasiswa untuk mempersiapkan diri. Proses pendaftaran UTBK SNBT 2024 telah dibuka dan tes akan diselenggarakan mulai tanggal 20 April hingga Mei nanti.
Berbeda dengan seleksi SNBP yang mempertimbangkan nilai rapor, seleksi SNBT mengacu pada nilai UTBK. Semakin tinggi nilai UTBK, semakin besar pula peluang untuk lolos.
Untuk memberikan gambaran tentang kampus-kampus dengan rerata nilai UTBK SNBT tertinggi pada tahun sebelumnya, berikut adalah daftarnya:
Kampus dengan Rata-rata Nilai UTBK SNBT 2023 Tertinggi (S1)
1. Institut Teknologi Bandung (ITB): 694,40
2. Universitas Indonesia (UI): 684,29
3. Universitas Gadjah Mada (UGM): 681,61
BACA JUGA:Tak Ada UI atau UGM, Inilah 10 Jurusan Terketat Saingannya Dalam SNBP 2024
4. Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS): 656,70
5. Universitas Airlangga (Unair): 648,92
6. Universitas Diponegoro (Undip): 639,45
7. Universitas Padjadjaran (Unpad): 632,21
8. IPB University: 630,02
9. Universitas Sebelas Maret (UNS): 624,75