JAKARTA, SUMATERAEKSPRES.ID - Kabar kemenangan pasangan Calon Presiden - Calon Wakil Presiden nomor urut 02 telah melintasi batas-batas negara, menarik perhatian dan memberikan kegembiraan di seantero penjuru dunia.
Seiring dengan gelombang ucapan selamat yang mengalir dari para pendukung setia, simpatisan, partai politik, dan kerabat, Prabowo Subianto, sosok di balik nomor urut 02.
Juga menerima ucapan selamat istimewa dari sejumlah pimpinan negara asing.
Melalui unggahan terbaru di akun media sosial Instagram miliknya, Prabowo Subianto tampak mengenakan kemeja krem, duduk dengan anggun di hadapan meja, sambil memegang telepon genggam yang didekatkan ke telinganya.
BACA JUGA:Bawaslu Usul PSU-PSL Minggu, Untuk Beberapa TPS di Muratara, Muba, Palembang
BACA JUGA:Caleg Ini Protes! Real Count Sementara Perolehan Suara KPU RI Dipertanyakan
"Pagini, saya menerima sambungan telepon berisi ucapan selamat atas hasil pemilu yang sedang berlangsung dari 5 pimpinan negara," ungkapnya dalam unggahan yang diposting pada Kamis malam sekitar pukul 20.00 WIB.
Di antara para pemimpin negara yang menghubungi Prabowo, tercatat nama-nama besar seperti Perdana Menteri Australia, Anthony Albanese, serta Wakil Perdana Menteri Australia, Richard Marles.
Tak ketinggalan, ucapan selamat juga disampaikan oleh Perdana Menteri Singapura, PM Lee Hsien Loong, Perdana Menteri Malaysia, Anwar Ibrahim, dan Presiden Sri Lanka, Ranil Wickremesinghe.
"Dengan rasa syukur yang mendalam, kami akan terus mengawal proses resmi yang dilakukan oleh KPU," tambahnya.
BACA JUGA:Efektif dan Ampuh, Ini 4 Manfaat Jambu Biji untuk Diet, Alami dan Menyehatkan
BACA JUGA:Anda Koleksi Mobil Antik ! Berikut Ini 15 Mobil Produksi Tahun 90-an
Unggahan Prabowo itu tak lantas luput dari sorotan netizen. Lebih dari 439 orang menyatakan dukungan dengan menyukai postingan tersebut, sementara lebih dari 20 ribu netizen turut serta dalam percakapan di kolom komentar.
Bahkan, beberapa tokoh terkenal dengan tanda centang biru juga memberikan komentar positif di bawah unggahan tersebut. (Dian)