Unik, TPS Ini Usung Tema Valentine, Tak Hanya Dekorasi Petugas Kompak Gunakan Seragam Bewarna Pink

Rabu 14 Feb 2024 - 10:47 WIB
Reporter : Agustina
Editor : Alfery

PALEMBANG, SUMATERAEKSRPES.ID - Pemilihan umum (Pemilu) 2024 bertepatan di tanggal 14 Februari yang juga populer dikenal sebagai hari kasih sayang atau Valentine. 

Rupanya hal inilah yang menginspirasi TPS 053 di Kelurahan Demang Lebar Daun Kecamatan Ilir Barat 1 Kota Palembang yang juga lokasi tempat Pj. Walikota Palembang, Drs. H. Ratu Dewa, M. Si dan keluarga mencoblos. 

Yang paling mencolok dari tema Valentine yang di angkat TPS ini terlihat dari banner yang berwarna pink, petugas KPPS (Kelompok Penyelenggaraan Pemungutan Suara) yang kompak berseragam pink, dan semacam booth untuk foto yang didekorasi berwarna pink lengkap dengan balon - balon. 

Ketua KPPS 053 Kelurahan Demang Lebar Daun Kecamatan Ilir Barat 1 Kota Palembang, Rizky Juliani mengatakan, tema Valentine yang di gunakan di TPS 053 berwarna pink ini lebih bersifat netral. 

BACA JUGA:Logistik Pemilu Tiba di TPS 08 Desa Bailangu Timur, Pelaksanaan Tertib dan Lancar

BACA JUGA:Sempat Bantu Siapkan TPS, Anggota Linmas TPS 13 di OKI Meninggal Dunia, Begini Kronologinya

"Bertepatan dengan hari ini 14 Februari yang merupakan hari kasih sayang, Maka kami buat temannya Demokrasi dengan kasih sayang," Ungkapnya, Rabu (14/2). 

Dengan tema yang fresh dan khas anak muda, tujuan penggunaan konsep ini oleh TPS 053 di lokasi ini untuk menarik pemilih pemula untuk datang.

"Iya, benar. Harapan nya begitu," Katanya. 

Menghadirkan konsep ini, pihaknya juga melakukan persiapan sekitar kurang lebih satu minggu.

"Efektif persiapan dekor - dekornya di H-1," Jelasnya. 

BACA JUGA:Termakan Hoax, Massa di Papua Tengah Bakar Kotak Suara, Sebagian Dibuang ke Sungai. Batal Nyoblos?

BACA JUGA:Cinta Laura hingga Acha Septriasa Tetap Nyoblos di Luar Negeri

Selaras dengan konsep ini, anggota KPPS juga masih muda - muda.

"Dari KPU sendiri memang ada batasan usia untuk anggota KPPS tidak boleh lebih dari 55 tahun, jadi dipilih yang muda - muda sekalian juga untuk regenerasi," Ujarnya. 

Kategori :