PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID – Kiper legenda Chelsea FC, Petc Cech sudah lama pensiun dari dunia sepak bola. Namun kiper asal Rep Ceko itu punya memori kuat siapa yang punya pengaruh besar terhadap kesuksesannya salama membela Chelsea.
Pria berusia 41 tahun ini menyebutkan bahwa ada dua sosok penting yang sangat berpengaruh dalam tubuh The Blues sebutan Chelsea. Keduanya adalah Frank Lampard dan John Terry. “Sungguh sangat sulit siapa yang paling berpengaruh di Chelsea Frank Lampard atau John Terry,” ucap Petr Cech. Selain pemain, Petr Cech juga punya pandangan lain untuk sosok pelatih Chelsea yang menjadi favoritnya. Nama terdepan tentu Jose Mourinho menjadi pilihannya. Selain itu ada Carlo Ancelotti yang menjadi favorit kedua baginya. BACA JUGA:Waduh, Barcelona akan Jual Dua Pemain, Siapa Saja? BACA JUGA:Makin Keren Aja Nih, Hojlund Samai Rekor Striker Arsenal Nicolas Anelka Carlo Ancelotti sempat menjadi manager Chelsea selama tiga musim mulai dari tahun 2009-2011. Dalam masa yang tidak terlalu lama, pelatih asal Italia ini juga sukses meraih gelar juara Liga Premier Inggris pada musim pertamanya. Saat disingung siapa kiper terbaik di dunia saat ini, mantan kiper Arsenal ini dengan tegas mengatakan kiper terbaik di dunia saat ini adalah Allison Backer. Kiper Manchester City ini layak menjadi kiper terbaik di dunia. “Memang ada kompetisi antara kiper Allison, Ederson, dan Thibaut Courtois. Saat ini Courtois sedang cedera dan tidak bisa menentukan penampilannya saat ini. namun saya memilih Allison sebagai kiper terbaik di dunia saat ini,” ungkap Petr Cech. Petr sendiri memperkuat Chelsea cukup lama hampir 11 musim mulai tahun 2004-2015 dan menjadi bagian sukses dari Chelsea saat itu. Cech tampil bersama Chelsea sebanyak 494 penampilan dan meraih berbagai macam gelar juara termasuk Liga Champions, 4 gelar Liga Inggris, 4 gelar juara Piala FA dan tiga gelar Liga Europa. Sementara itu usai dipecat oleh AS Roma pada Januari 2024 lalu, Jose Mourinho belum mendapatkan klub. Meski demikian mantan pelatih Inter Milan dan Real Madrid tersebut masih banyak diminati oleh klub-klun top Eropa. Salah satunya Chelsea. The Blues sebutan Chelsea sedang mencari pelatih yang baru. Pelatih saat ini Mauricio Pochettino belum berhasil mengangkat prestasi tim secara signifikan. Padahal pelatih asal Argentina ini sudah banyak menghamburkan uang untuk belanja pemain. Namun hasilnya Chelsea masih berada di papan tengah Liga Premier Inggris. Saat ini Thiago Silva dan kawan-kawan berada di peringkat ke-11 dengan nilai 31 poin hasil dari 9 kali menang, 4 kali imbang, dan 10 kali kalah. Kekalahan yang menyakitkan pada pekan lalu, mereka harus takluk di tangan tim tamu Wolverhampton Wonderes dengan skor 2-4. Teriakan untuk mengganti pelatih Mauricio terus menggema seantero Stadion Stamford Bridge. Para supporter tak rela timnya kalah dari tim papan tengah di kandang sendiri. Krisis kepercaan tersebut kian kencang berhembus dan banyak supporter mengingikan Jose Mourinho kembali ke Chelsea. Sosok Jose Mourinho memang menjadi pelatih tersukses dalam sejarah Chelsea dalam rentang waktu 25 tahun terakhir. Mourinho sendiri selalu membuka pintu lebar-lebar jika dirinya diminta kembali menangani Chelsea. Jose Mourinho dirumorkan siap membawa Chelsea kembali Berjaya di Liga Inggris dan Liga Eropa. Maklum, Chelsea, sedang mengalami kesulitan sepanjang musim. Mourinho bukan orang baru untuk Chelsea. Dia pernah menjadi pelatih selama dua periode 2004-2007 dan 2013-2015. Mourinho sudah mempersembahkan tujuh titel juara bersama The Blues, termasuk tiga gelar juara Liga Inggris.Namun, beberapa pihak mungkin menyoroti catatan karier Mourinho yang menurun dalam beberapa tahun terakhir. Disebut, satu-satunya kendala Mourinho adalah kelenturannya. Ada banyak alasan Mourinho untuk kembali ke Chelsea. Mulai dari reuni yang diprediksi bakal heroik, hingga bisa hidup lebih dekat dengan keluarganya. Jika kembali pada Chelsea, Mourinho berkesempatan untuk tinggal lebih dekat dengan putrinya yang punya toko perhiasan di London Barat. BACA JUGA:Cedera Engkel, Ancelotti Tak Bawa Bellingham ke Jerman BACA JUGA:Tak Bisa Disembunyikan lagi, Arsenal Incar Toney Manajemen Chelsea belum punya rencana untuk memecat Pochettino. Mereka masih percaya pada Pochettino hingga akhir musim. Manajemen The Blues yakin krisis yang dialami Chelsea bukan salah Pochettino, dan lebih disebabkan oleh badai cedera dalam skuad. Hanya saja, sikap manajemen Chelsea tak sepenuhnya solid. Mereka bisa berubah pikiran, jika hasil yang diraih Chelsea di laga-laga berikutnya memburuk dan terus tenggelam di papan tengah klasemen sementara. Mourinho sendiri selama di Chelsea sudah mempersembahkan delapan trofi, termasuk tiga gelar Liga Inggris. Tak ayal, nama Mourinho sudah tidak asing bagi klub yang bermarkas di Stamford Bridge itu. (*)
Kategori :