Terlepas dari problem itu, Vinicius Junior yang tampil luar biasa di laga terakhir mewakili pemain Madrid menegaskan optimisme mereka dalam perjalanan ke Jerman.
“Saat tim ini siap, kami sangat sulit dikalahkan,” tegasnya. Bagaimana dengan Leipzig? Mereka jelas sangat paham bahaya seperti apa yang akan mereka hadapi.
Apalagi, mereka hanya memenangkan satu dari enam pertandingan terakhirnya. Pada laga akhir pekan, Leipzig imbang 2-2 di markas Augsburg.
Tapi penyerang Leipzig, Benjamin Sesko memastikan mereka siap meladeni Madrid. “Mereka tentu saja sangat kuat, tapi bisa dikalahkan. Kami bisa melakukannya dan kami akan lebih dari 100 persen siap,” ujarnya di situs Leipzig.
Pelatih Leipzig, Marco Rose sendiri tidak terlalu khawatir dengan torehan timnya belakangan ini. Alasannya, mereka selalu menampilkan performa bagus di Bundesliga.
“Secara keseluruhan, kami melihat pertandingan Bundesliga yang sangat intens dan berkelas,” jelasnya.
Rose pantas bersyukur karena jelang laga ini hampir seluruh pemainnya dalam kondisi fit. Hanya Amadou Haidara yang melewatkan laga kontra Augsburg karena cedera lutut ringan.
Pemain andalan mereka seperti Mohamed Simakan, Benjamin Henrichs, Lois Openda, Xavi Simons, hingga Benjamin Sesko semuanya siap tempur.
Begitu juga kapten tim Willi Orban yang melewatkan seluruh fase grup karena cedera lutut. (nan)