Untuk nomor ganda putra menurunkan 5 ganda terbaik Fajar Alfian/M Rian Ardianto, Bagas Maulana/Shohibul Fikri, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Hendra Setiawan/Muhammad Ahsan, dan Muhammad Reza Fahlevi Isfahani/Sabar Karyaman Gutama.
Fajar/Rian menempati unggulan ketiga di babak pertama akan menghadapi Yang Po-hsuan/Lee Jhe-Huei dari Taiwan. Nasib kurang baik menimpa pasangan senior Indonesia, Hendra Setiawan/Muhammad Ahsan. keduanya akan menghadapi perain emas Olimpiade 2020, Lee Yang/Wang Chi-lin dari Taiwan.
Dari nomor ganda putri, hasil menguntungkan diraih oleh ganda putri terbaik Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadanti. Apriyani/Siti Fadia diunggulkan di tempat kedua dan di babak pertama akan menghadapi Debora Jillie/Cheryl Seinen dari Prancis.
Jika berhasil lolos di babak kedua, kemungkinan akan menghadapi Lee Yu-lim/Shin Seung Chan dari Korea Selatan. Jika mulus di babak perempat final baru akan menghadapi lawan tangguh yakni Jeong Nan-eun/Kim Hye-jong juga dari Korea Selatan yang menempati unggulan ketujuh.
Selain menurunkan pasangan Apriyani/Siti Fadiah, tuan rumah Indonesia mengirim tiga wakil ganda putri. Mereka adalah Melisa tryas Puspitasari/Rachel Allesya Rose, Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto, dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi.
Selanjutnya di nomor ganda campuran tak ada satupun pemain Indonesia yang masukk dalam unggulan. Indonesia hanya menurunkan tiga ganda yakani Dejan Ferdinansyah/Gloria Imanuelle Widjaja, Reyhan Noufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, dan Rivaldi/Mentari. (*)