Kebun Bunga Penuh, Manfaatkan TPU Gandus

Minggu 14 Jan 2024 - 18:33 WIB
Reporter : Ardila Wahyuni
Editor : Edi Sumeks

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID- Tempat Pemakaman Umum (TPU) Kebun Bunga kini kondisinya sudah penuh. Untuk itu Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang mengarahkan warga supaya bisa memanfaatkan TPU Gandus.

Bahkan, Pj Sekda Kota Palembang, Gunawan telah mengecek langsung kondisi TPU Gandus akhir pekan lalu. 

Peninjauan Pj Sekda ke TPU Gandus ini sebagai tindak lanjut banyaknya laporan masyarakat yang ia terima. Gunawan memastikan lokasi ini menjadi solusi ataupun alternatif yang tepat dalam mengatasi keresahan masyarakat tentang lahan TPU Kebun Bunga yang sudah penuh.

Apalagi lahan di TPU Gandus masih kosong sekitar 70 persen dari luas areal 5 hektare dan baru terisi sekitar 900 makam.

BACA JUGA:TPU Kebun Bunga Sudah Penuh, Pj Sekda Arahkan Masyarakat Manfaatkan TPU Ini!

BACA JUGA:Jasad Orok Bayi Dibuang di TPU Talang Kerikil

Pj Sekda Gunawan mengatakan masyarakat tidak usah lagi berpikir ke Kebun Bunga karena sudah penuh, ada TPU Gandus yang sangat layak masih kosong. "Kita sama-sama sosialisasikan, kita arahkan terus ke TPU Gandus.

Apalagi infonya TPU Kebun Bunga sudah penuh tapi masih dipaksakan, dan sekarang sudah tidak bisa dipaksakan lagi," ujar Gunawan.

Selain memiliki lahan yang luas, TPU Gandus juga termasuk dataran tinggi dan tidak terendam air. "Orang yang meminta izin itu ditindaklanjuti dan ke depan jangan ragu, TPU Gandus terbuka untuk umum," tutupnya. (yun/fad/)

 

Kategori :