PRABUMULIH , SUMATERAEKSPRES.ID – Panen perdana jagung dilakukan di Desa Persiapan Pangkul Jaya, Kecamatan Cambang, Prabumulih. Panen ini dilakukan di akhir 2023 dan dilakukan Penjabat Wali Kota Prabumulih H Elman ST MM bersama Penjabat Ketua Tim Penggerak PKK Kota Prabumulih Hj Windriana Elman.
Tak hanya jagung, Pj Wako juga melakukan panen cabai bersama petani. Hasil yang didapat pun cukup menggembirakan.
BACA JUGA:Sujud Syukur! 185 Honorer Prabumulih Resmi jadi PPPK, Siap-Siap Terima Gaji hingga Tunjangan Ya
BACA JUGA:Kabar Gembira, Bawaslu Kota Prabumulih Buka Pendaftaran 668 PTPS, Yuk Buruan Daftar!
Hasil panen melimpah. ‘’Tanaman jagung dan cabai milik petani di Desa Pangkul Jaya ini diharapkan bisa menggerakkan perekonomian masyarakat dan meningkatkan pendapatan petani,’’ ujarnya.
Selain itu, panen cabai juga diharapkan dapat menekan angka inflasi di Kota Prabumulih. "Untuk hasil panen tanaman jagung perdana dan tanaman cabai, sebagian didistribusikan ke tetangga sekitar. Lalu sebagian juga ada yang dijual,’’ katanya.
Terlebih untuk panen cabai sebagian dijual. Karena saat ini harga cabai saat ini masih tinggi. "Dari kegiatan ini kita berharap masyarakat dapat termotivasi memanfaatkan lahan pekarangan rumahnya dengan menanam cabai.
Ayo masyarakat Kota Prabumulih mari menanam cabai demi kesejahteraan dan perekonomian masyarakat," ajaknya.
Memanfaatkan lahan pekarangan dengan menanam cabai tentu akan banyak keuntungannya. Salah satunya di saat harga cabai sedang tinggi, tentu masyarakat tak akan merasakannya.
BACA JUGA:WARNING ! Camat - Lurah Dilarang Berpergian Jauh, Kota Prabumulih Rawan Banjir
BACA JUGA:Usai Viral, PJ Wako Prabumulih Langsung Sidak Puskesmas, Semua Dapat Peringatan Ini!
Karena jika butuh cabai warga tak perlu mengeluarkan uang untuk membelinya. Jadi tak akan merasakan ‘’pedasnya’’ harga cabai. Minimal dengan adanya tanaman cabai dirumah, dapat memenuhi kebutuhan keluarga.
Kepala Desa Pangkul, Jaya Syamsul menuturkan, lahan tersebut milik salah satu warga desa. "Lahannya milik pak Soleh, lokasi tepat di sebelah kantor Pangkul Jaya," tukas Syamsul. (chy/)